FOKBI Kota Tangerang Tampil Dalam Event Internasional

Palapanews.com- Federasi Olahraga Kreasi Budaya Indonesia (FOKBI) Kota Tangerang mendapat kesempatan dalam Road to Asian Games 2018 Feat Launching of Poco-poco World Records.

Acara yang diselenggarakan di Mall Casablanca, Jakarta Selatan tersebut juga dihadiri oleh Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi.

Mulyadi Adnan, Asisten Deputi Peningkatan Wawasan Pemuda Kemenpora mengatakan, jika ada beberapa kota yang tampil dalam event tersebut yakni DPP FOKBI, Sulawesi Utara, Sumatera Selatan, dan Kota Tangerang.

“Tampil di event ini merupakan hal yang sangat berharga karena Kota Tangerang bisa memperkenalkan Senan Poco-poco versi Kota Tangerang,” pungkas Mulyadi Adnan.

Dikatakannya, untuk tampil di event berskala internasional ini memang dibutuhkan tim Senam Poco-poco yang sudah siap, sehingga terpilihnya Kota Tangerang sebagai salah satu tim yang sudah matang.

“Tidak mudah untuk memadukan gerakan dan musik di Senam Poco-poco. Dan, Kota Tangerang memang layak untuk tampil di event ini,” katanya.

Lili Karmil selaku Wakil Ketua Umum DPP FOKBI mengatakan, sebenarnya senam poco-poco ini hanya mengambil gerakan 2 langkah kekiri dan 2 langkah kekanan yang dilakukan dengan 4 arah. Tapi poco-poco digabungkan dengan gerakan masing-masing daerah. “Gerakannya bebas yang berasal dari budaya masing-masing daerah,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua FOKBI Kota Tangerang, Ika Lestari menjelaskan, FOKBI Kota Tangerang tampil dalam event Road to Asian Games 2018 Feat Launching of Poco-poco World Records menggunakan busana Lenggang Cisadane, sehingga masyarakat akan mengenal tentang budaya yang ada di Kota Tangerang.

“Ini sebagai ajang sosialiasi FOKBI Kota Tangerang kepada masyarakat, dan mengenalkan budaya yang ada di Kota Tangerang,” jelasnya. (ydh)

Komentar Anda

comments