Indonesia Shopping Festival Dibuka di SMS, Diskon Besar Hingga 77%

Palapanews.com – Jelang HUT Kemerdekaan ke-77 RI, Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) menggelar Indonesia Shopping Festival 2022. Pesta diskon ini, digelar serempak di seluruh pusat belanja di Indonesia berlangsung mulai 11 – 21 Agustus 2022.

Ketua DPD APPBI Banten Alexander Bambang mengatakan Indonesia Shopping Festival 2022 merupakan inovasi yang dilakukan oleh APPBI dari program Indonesia Great Sale, yang sebelumnya diadakan sebelum pandemi Covid-19 dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia.

“Didukung oleh Kementerian Perdagangan Indonesia, Indonesia Shopping Festival 2022 akan dimeriahkan dengan pesta diskon spesial hingga 77 persen, sesuai dengan usia Republik Indonesia pada Agustus tahun ini. Kami sebagai perwakilan dari Banten turut mendukung dan memeriahkan pesta diskon ini,” beber Alexander Bambang pada acara Pembukaan Indonesia Shopping Festival 2022 di Summarecon Mall Serpong (SMS), Kamis (11/8/22).

Pembukaan Indonesia Shopping Festival 2022 di SMS. foto: ist

Hadir pula berbagai jenis pameran produk dalam negeri UMKM Banten mulai dari makanan tradisional hingga fashion. Serta dimeriahkan pula dengan pertunjukan angklung, tarian tradisional, dan fashion show dari tenant Yuan Market, J.Rep, Avenue, Star, CottonInk, Hush Puppies, Catterpillar, Pink Sugar, dan Lakon Indonesia.

Pada waktu bersamaan, pembukaan juga diadakan secara live di beberapa kota lainnya, diantaranya; DKI Jakarta di Kota Kasablanka yang dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Kota Surakarta yang dibuka oleh Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka.

“Melalui Indonesia Shopping Festival 2022 yang diadakan dalam rangka merayakan HUT RI ke-77, APPBI DPD Banten optimis turut berperan serta mempercepat pertumbuhan ekonomi nasional dan Banten khususnya, terutama industri retail yang mengalami dampak cukup besar selama pandemi,” tutup Alexande. (bd)

Komentar Anda

comments