Tunggu Momentum, Muhamad Siap Lepas Jabatan Sekda Tangsel

Palapanews.com- Bakal calon (Bacalon) Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Muhamad akan segera melepas jabatannya sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangsel dalam waktu dekat. Ini setelah mendapat rekomendasi dari partai berlambang banteng bermoncong putih, PDI-Perjuangan (PDI-P).

“Setelah dapat rekomendasi Gerindra, Hanura, nanti PDI-P kalau sudah resmi saya sampaikan ke Bu Wali dan maju pilkada dan mundur,” ujar Muhamad, Rabu (22/7/2020).

Pasalnya, PDI-P akan merekomendasikan Muhamad dengan Rahayu Sarawasti Djojohadikusumo pada Jumat (24/7/2020) mendatang.

Ia memperkirakan, dari mulai pengajuan surat pengunduran atau pensiun dini sebagai Sekda, hingga diterbitkannya surat tersebut dari KASN, butuh waktu satu bulan.

“Pasti ada kepastian ajukan persetujuan sebulan dan Agustus selesai dan langsung pensiun dini. Insya Allah PDI-P minggu ini bisa diumumkan dan sudah ada hal lain,” jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, Muhamad dan Saraswati sudah direkomendasikan sebagai pasangan di Pilkada Tangsel 2020 oleh Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto di Kediamannya yang berlokasi di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru pada Senin (20/7/2020) lalu. (nad)

Komentar Anda

comments