Hari Terakhir Atraksi Sirkus Ala Inggris di BSD Banjir Penonton

Palapanews.com- Memasuki hari terakhir gelaran kelompok sirkus musikal asal Inggris sircus The Great British Circus di Greenwich Park, BSD City, Tangerang masih dibanjiri pengunjung, Minggu (2/12/2018).

Beragam atraksi andalan seperti Trapeze (aksi berayun di ketinggian), Wheel of Stunt (atraksi di dalam dua roda besi dalam kecepatan tinggi), Crazy Globe (aksi berkendara sepeda motor di dalam sebuah bola besar).

Kemudian Hair Aerial (aksi berayun dan menari di ketinggian dengan rambut yang tergantung di tali), Hulla Aerial (aksi berayun dan menari di ketinggian menggunakan hula hoop), Polar Bear (pertunjukan beragam model kostum binatang berukuran asli) serta penampilan musik dan tarian, ternyata menjadi hiburan paling istimewa bagi masyarakat Tangerang dan sekitarnya, khususnya warga BSD City.

Perlu diketahui, pengunjung tidak akan disuguhkan dengan atraksi dari binatang yang menjadi ciri khas sirkus pada jamannya. Karena pertunjukan sirkus menggunakan hewan sudah dilarang dalam dunia pertunjukan sirkus.

“Kami hadirkan The Great British Circus sebagai media hiburan kelas dunia yang memukau serta, sebagai bagian dari grand launching klaster Caelus di Greenwich Park, BSD City yang didesain dengan memadukan elemen lingkungan hijau dan kehidupan modern serta fasilitas smart living,” tutur Panji Himawan, Corporate Communication & Public Affair Division Head Sinar Mas Land.

Hiburan yang segar dan penuh keterampilan seperti sirkus tidak hanya memukau tetapi lebih jauh mengajarkan anak-anak untuk mengejar kecintaan mereka, terhadap suatu keahlian yang bermanfaat bagi dirinya kelak.

“Atraksi sirkus juga mengajarkan kerjasama serta sikap saling percaya antar anggota sirkus yang bisa menjadi media pembelajaran yang seru dan atraktif,” tambahnya. (nad)

Komentar Anda

comments