PalapaNews- Pemkot Tangerang Selatan (Tangsel) menyiapkan 250 petugas kebersihan selama liburan Hari Raya Natal 2015 ini. Kebijakan ini sesuai instruksi Walikota setempat, Airin Rachmi Diany.
Kepala Seksi Pengumpulan dan Pemungutan Sampah pada Dinas kebersihan Pertamanan dan Pemakaman (DKPP) Kota Tangsel, Wismansyah Musa mengatakan bertepatan dengan Hari Raya Natal petugas kebersihan tidak ada yang boleh libur. Mereka harus bertugas seperti biasanya melayani masyarakat sekitarnya.
“250 orang petugas penyapu jalanan atau pesapon dan pengangkut sampah masuk kerja seperti biasa,” katanya menjelaskan kepada wartawan.
Ratusan petugas pesapon dan pengangkut sampah disebar ke titik-titik lokasi seperti pasar pusat kegiatan perekonomian seperti pasar tradisional dan modern, wilayah perumahan cluster serta perkampungan.
Para petugas kebersihan tetap bekerja seperti biasanya. Bahkan bertepatan dengan perayaan Misa Natal, terangnya, petugas kebersihan siap membantu rumah ibadah gereja-gereja di Kota Tangsel.
“Apapun agamanya kami siap dan sudah menjadi kewajiban membantu. Petugas akan disebar ke gereja-gereja yang merayakan ibadah Natal,” terang Wisman.
Sebanyak 250 petugas kebersihan yang turut bertugas selama libur panjang pekan ini, tambah Wisman, akan didukung oleh puluhan armada pengangkut sampah.
Menurutnya, ada 37 mobil pick-up dan 40 truk sampah yang setiap harinya mengangkut sampah di semua tempat. Seluruh sampah yang diangkut adanya yang dibuang ke TPST Cipeucang, Kecamatan Setu, serta sebagian dikelola oleh warga yang tergabung dalam puluhan kelompok Bank Sampah.
“Jadi 250 pesapon dan petugas kebersihan tetap bekerja seperti biasa. Mesti lagi musim liburan panjang,” tambah Wisman. (ymw)