Mall Nuansa Jepang Pertama di Indonesia Ada di BSD

Petinggi AEON dan PT AMSL.(hms)
Petinggi AEON dan PT AMSL.(hms)

Palapa News- Mall bernuansa Jepang di Indonesia, hadir di kawasan BSD City, Tangerang. Rabu (1/4/2015) kemarin, pusat belanja bernama AEON Mall BSD City ini resmi diperkenalkan ke publik dan bakal dibuka 30 Mei 2015 nanti.

Diketahui, AEON Mall BSD City merupakan kerjasama sejumlah perusahaan, antara lain Sinar Mas Land atas nama PT AMSL Indonesia dan AEON Mall. Kerjasama ini sudah dilakukan sejak Januari 2013 lalu.

“AEON MALL BSD CITY mengusung konsep ‘For Your Smart Living’ yang berarti memberikan one stop service untuk memenuhi kebutuhan berbelanja lengkap bagi seluruh keluarga. Kami menawarkan beragam fasilitas dan pengalaman berbelanja yang menarik untuk mendukung kehidupan masyarakat yang berkualitas,” jelas Presiden Direktur PT AMSL INDONESIA Ryuma Okazaki saat konferensi pers di The Breeze BSD.

Mall yang menargetkan sekitar 12 juta pengunjung dalam satu tahun itu menelan dana investasi senilai US$60 juta dengan profit sharing  67 persen untuk AEON Indonesia dan 33 persen bagian Sinar Mas Land.

Di acara yang sama Ishak Chandra, Managing Director Corporate Strategy and Services Sinar Mas Land menegaskan kehadiran AEON Mall BSD City merupakan bukti komitmen Sinar Mas Land dan AEON Mall dalam menyediakan pusat perbelanjaan dengan fasilitas terbaik bagi masyarakat.

“Tak hanya bagi warga penghuni BSD City tetapi juga warga di area Serpong dan Jabodetabek secara luas,” katanya.(bud)

Komentar Anda

comments