Palapa News- Petugas Kepolisian Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), kembali menangkap komplotan Hendriansyah (29), begal motor yang dibakar massa hidup-hidup di Pondok Aren.
“Kita tangkap lagi pelaku berinisial C usia 44. Pelaku komplotan H (begal yang dibakar massa di Pondok Aren,” kata Kapolsek Pondok Aren, Komisaris Bachtiar Alponso, Kamis (5/3/2015).
Pelaku, kata Kapolsek, ditangkap petugas Polsek Pondok Aren di tempat persembunyiannya di Banten. Namun, Kapolsek tidak membeberkan lokasi pasti penangkapan pelaku.
“Ditangkap hari ini (Kamis, 5/3/2015). Sekitar jam 09.30 WIB pagi,” Bachtiar Alponso menambahkan. Baca: Polisi Tangkap Rekan Begal yang Dibakar Massa
Dengan ditangkapnya C, petugas hingga saat ini sudah mengamankan tiga pelaku. Dua pelaku lainnya, masing-masing berinisial PD alias Puguh yang ditangkap di Subang, Jawa Barat dan dan NP alias Unyil yang dibekuk di Joglo, Jakarta Barat.(hen)