Palapanews.com- Sebagai upaya menekan angka positif covid-19 dan menjadikan Kota Tangerang Selatan (Tangsel) berstatus orange dari sebelumnya zona merah, Pemkot Tangsel dan Polri menghadirkan Kampung Tangguh Jaya (KTJ) di Pondok Aren dan Pamulang Kota Tangsel.
Walikota Tangsel, Airin Rachmi Diany mengatakan dengan adanya KTJ di Tangsel, kesembuhan diketahui telah mencapai angka sekitar 87 atau 89 persen. Namun angka tersebut masyarakat diminta agar tidak lengah dalam menjaga protokol kesehatan.
“Karena kasus kematian tetap ada, jadi tetap harus menerapkan protokol kesehatan,” ujarnya, Senin (15/2/2021).
Diketahui, pengelolaan KTJ dilakukan dengan Pihak TNI dan Polri serta keterlibatan CSR dengan partisipasi masyarakat. Di dalam KTJ pun menerapkan 3T atau testing, tracing, dan treatment.
Sementara Dirnarkoba Polda Metro Jaya Kombes Mukti menjelaskan, setiap KTJ terdiri dari 14 relawan dengan memiliki kemampuan yang dipupuk pada pelatihan sebelumnya.
“Seperti pelatihan untuk melakukan Rapid Antigen. Tiga empat kali udah bisa sendiri tuh,” imbuhnya.
Baca Juga: Kapolri Bakal Selektif Terapkan UU ITE
Dirinya berharap, dengan adanya KTJ ini bisa membantu pemerintah untuk terus menekan angka positif dan memperkecil kemungkinan penularan Covid-19. (nad)