2020, Kali Kedua Bupati Serang Raih Baznas Award

Palapanews.com – Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah kembali meraih penghargaan Baznas Award. Penghargaan serupa juga diterima pada tahun 2019 lalu.

Penghargaan tersebut diberikan atas kepedulian Bupati Serang memberikan bantuan operasional dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) untuk Baznas Kabupaten Serang setiap tahunnya.

Namun, pada masa pandemi covid-19 pemberian penghargaan Baznas atau Badan Amil Zakat Nasional Republik Indonesia Award 2020 berbeda dengan tahun sebelumnya yang dilakukan di Jakarta. Untuk saat ini, pemberian penghargaan dilakukan secara virtual disampaikan oleh Wakil Ketua Baznas Republik Indonesia, Zainulbahar Noor.

Ketua Baznas Kabupaten Serang Wardi Muslich usai mengikuti pemberian penghargaan secara virtual di Pendopo Bupati Serang mengatakan, penghargaan ini bukan merupakan kali pertama, namun kali kedua dimana pada tahun 2019 lalu pun Bupati Serang menerima penghargaan yang sama.

“Jadi begini kami setiap tahun mengirimkan indeks zakat nasional yang didalamnya bantuan operasional dari APBD, karena bantuan APBD besar, maka ini dinilai Baznas suatu dukungan cukup besar demi kebangkitan baznas. Itu salah satu penilaiannya, sehingga kita mendapatkan penghargaan dua kali,” ujarnya didampingi Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah pada Senin, 14 Desember 2020.

Wardi menilai, bantuan operasional Pemkab Serang melalui APBD sudah maksimal. Namun demikian, dirinya berharap untuk tahun berikutnya agar ditingkatkan lagi.

“Tahun depan mudah-mudahan bisa lebih maksimal lagi, tambah besar bantuannya akan lebih baik dinilai oleh Baznas RI,” katanya.

Bupati Ratu Tatu mengatakan, penghargaan Baznas Award 2020 merupakan sebuah motivasi bukan hanya untuk dirinya melainkan semua jajaran Pemkab Serang, keseriusannya ketika bersama-sama dengan lembaga Baznas mengelola membantu untuk upaya-upaya dalam mengolektif seperti zakat ASN.

Baca juga : Beasiswa Indonesia Go Digital UMN Digital Learning Untuk Generasi Muda, Ini Syaratnya

“Semua sedah kita lakukan, gebyar zakat pun kita lakukan. Kemudian dari pihak pengusaha yang mendapatkan pekerjaan dari Pemda Serang,” ujarnya didampingi Asisten Daerah (Asda) II, Adjat Gunawan dan Kepala Bagian Kesejahteraan Masyarakat (Kabag Kesra) Setda Kabupaten Serang, Febrianto.

Selain itu Baznas Kabupaten Serang pun mendapatkan penghargaan Baznas Award 2020 atas dasar pengelolaan zakat di daerah. Apresiasi pun disampaikan oleh Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi diwakili Dirjen Bimas Islam Kemenag RI, Kamaruddin Amin.

“Apresiasi atas capaian Baznas 2015-2020 dalam mendukung program pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan dengan pengumpulan zakat mengalami peningkatan signifikan setiap tahunnya,” jelas dia.

Sementara itu Kamaruddin Amin mengimbau kepada para pejabat dan masyarakat agar menyalurkan zakat secara online untuk dikembalikan kepada masyarakat yang membutuhkan. (rls/bd)

Komentar Anda

comments