
Manis Gurih Ayam Madu Citarasa Korea yang menggugah rasa di Resto Kkuldak SMS. (ist)
Palapanews.com – Korea merupakan surga pecinta K-pop dan banyak artis terkenal yang berasal dari Negeri Gingseng ini. Namun bukan hanya artisnya saja yang terkenal, tapi makanannya pun terkenal.
Salah satu makanan Korea yang terkenal adalah tteokbokki, makanan berbahan dasar tepung beras yang diolah dengan berbagai saus dengan citarasa pedas, manis dan asin, yang sangat terkenal dan digemari warga Korea.
Tak perlu khawatir bagi Anda yang kepo dengan rasa tteokbokki, gak perlu jauh-jauh untuk mencicipi cemilan ini, ke Negeri Gingseng karena di sini sudah ada loh. Kkuldak menyedaikan cemilan asal Korea. Kkuldak adalah restoran yang menyediakan cemilan Korea antara lain Chicken Ball, Tater Tots dan Tteobokki.
Chicken Ball sendiri adalah potongan ayam yang dipotong kecil-kecil menyerupai chicken popcorn kemudian diberi pilihan saus yang disediakan, kemudian ada Tteobokki makanan yang dibuat dari tepung beras dan yang terakhir adalah Tater Tots cemilan dari kentang yang dihaluskan dan digoreng.
Disajikan di dalam gelas kertas khusus makanan sehingga Kkuldak dapat dinikmati dengan mudah. Setelah sukses dicintai masyarakat Korea, Kkuldak pun berkembang ke negara-negara Asia antara lain, Singapura, Indonesia, Cina dan Malaysia.
Kkuldak pertama kali membuka cabangnya di Indonesia pada akhir Desember 2014 dan memiliki 5 cabang di Jakarta dan 2 cabang di Bandung. Dan kali ini telah sukses memuaskan hasrat warga Tangerang dengan hadir di lantai 2 Summarecon Mal Serpong (SMS).
Nama yang berasal dari “kkul” berarti madu dan “dak” yang berarti ayam mencerminkan menu utama Kkuldak yaitu Chicken Ball dan varian rasa yang mengandung madu. Terlihat dari pilihan rasa yang Kkuldak berikan mulai dari original honey, spicy honey, sweet and sour honey dan korean hot sauce honey.
Untuk Anda pecinta Korea atau yang penasaran dengan makanannya harus cobain cemilan ini di Kkuldak. Cukup merogoh kantung mulai dari Rp 25.000 – Rp 85.000 Anda sudah bisa nyobain cemilan Korea yang enak dan hits ini. Store Kkuldak di SMS hadir dalam sebuah area mungil bernuansa kuning, hitam dan putih seperti lebah. Anda di sana bisa menikmati Kkuldak secara langsung atau bisa juga untuk take away. (sms/bd)