Rumah Sakit Harus Ramah Untuk Pasien Anak

Susana nyaman di ruang rawat inap pasien anak Siloam Hospitals. (bd)
Susana nyaman di ruang rawat inap pasien anak Siloam Hospitals. (bd)

Tangerang, PalapaNews.com – Sebagaimana orangtua sering merasa cemas saat buah hatinya mengalami gangguan kesehatan, anak-anak yang belum dewasa, pun sebenarnya dapat merasakan kekhawatiran tersebut. Solusinya, untuk mengubah suasana hati pasien anak yang tegang, maka setiap ruang perawatan anak di Siloam Hospitals didesain dengan konsep yang dapat membangkitkan keceriaan.

Hal tersebut diutarakan dr. Melissa Luwia, MHA, Director of Hospital MRCCC, terkait peringatan Hari Anak Nasional 23 Juli 2016. Dokter yang juga dikenal sebagai pemerhati anak-anak pasien kanker itu mencontahkan, kesan ceria, misalnya dengan memasang stiker bermotif karakter animasi atau bunga berwarna-warni.

“Rumah sakit haruslah dibuat ramah untuk melayani pasien anak. Sebab, anak sangat sering merasa trauma pada waktu akan bertemu dokter atau saat pergi ke rumah sakit. Maka, untuk mengatasinya pihak rumah sakit juga haruslah kreatif,” katanya.

Di beberapa unit rumah sakit pun kini, disediakan fasilitas ruang tunggu untuk bermain anak-anak yang lengkap dan nyaman. Selain itu menurutnya, dokter spesialis yang menangani pasien anak-anak harus membekali diri dengan pendekatan yang membuat orangtua dan anak merasa tenang.

“Para perawat sebaiknya mengenakan apron dengan motif berwarna dan menarik, daripada memakai seragam perawat yang berwarna putih. Sehingga anak tidak merasa bahwa mereka ada di rumah sakit, tetapi seperti ada di tempat yang akrab,” kata dokter Melissa menegaskan. (bd)

Komentar Anda

comments