Mendikbud Resmikan Wahana Jelajah Angkasa

Mendikbud Resmikan Wahana Jelajah AngkasaPalapa News – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) RI Mohammad Nuh, meresmikan Wahana Jelajah Angkasa (Worldwide) di Pusat teknologi informasi dan komunikasi pendidikan (Pustekkom) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Ciputat, Kota Tangsel. Rabu (13/3/2013).

Wahana tersebut, kata dia, merupakan fasilitas pembelajaran yang terintegrasi dengan rumah belajar Kemendikbud.

“Wahana ini merupakan perangkat lunak visualisasi yang memungkinkan komputer berfungsi sebagai teleskop, memadukan citra maya dari teleskop terbaik di dunia, baik yang ada di bumi maupun berbasis ruang angkasa untuk eksplorasi alam semesta,” ungkapnya kepada sejumlah wartawan.

Wahana Jelajah angkasa ini, menurutnya telah divisualisasikan sebagai zona pengalaman belajar yang merupakan kontribusi dari microsoft.

“Melalui Partners in Learning Program dalam mendukung pembelajaran abad 21 yang kreatif dan inovatif,” ucapnya.

Kepala Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan Kemendikbud, Ari santoso menuturkan wahana jelajah ini merupakan wahana pertama di Indonesia. Pustekkom sebagai Pusat Tehnologi Informasi Komunikasi (TIK) Kemendikbud memiliki inisiatif untuk mengembangkan layanan e-learning yang ada dalam portal rumah belajar.

“Rumah belajar adalah solusi berbasis komputerisasi pertama yang ada di Kementerian yang dibangun dengan Platfrom microsoft,” terangnya.

Kata dia, pengguna dapat mengakses materi pembelajaran yang dibutuhkan, melakukan kegiatan proses pembelajaran bagi siswa dan guru di seluruh penjuru Indonesia melalui teknologi real time video conference, percakapan dan forum.

“Inipun untuk memenuhi semua persyaratan sebagaimana diamanatkan dalam undang-undang guru dan dosen no 14/2005 dan PP No 74/2008,” terangnya.(awa)

Komentar Anda

comments