SERANG- Tubagus Chaeri Wardana, adik kandung Gubernur Banten, kembali terpilih menjadi Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Banten pada Musyawarah Provinsi (Musprov) III kadin yang berlangsung di di Hotel Ratu Bidakara, Kota Serang, Senin-Selasa (2-3/7/2012).
Wawan –sapaannya- terpilih secara aklmasi setelah dua kandidat lainnya tidak mendapatkan dukungan dari kadin kabupaten/kota se-Banten. Diketahui calon ketua terdapat tiga nama yang maju sebagai calon ketua Kadin Banten periode 2012-2017, yakni Tb Chaeri Wardana, Tb Lulu Kaking, dan Iyus Yusuf Suptandar.
“Sesuai dengan keputusan kadin kabupaten/kota dan anggota kongres luar biasa, memutuskan bahwa ketua umum periode sebelumnya, Tb Chaeri Wardana kembali terpilih sebagai ketua yang baru,” ungkap Ketua Pengarah Musprov, Anang Rahmatulloh, seraya mengatakan, pelantikan bakal digelar satu bulan ke depan.
Ketua Umum terpilih yang juga suami Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany, mengatakan, akan terus membangun hubungan yang sinergis dengan pemerintah daerah, serta proaktif melakukan pembinaan terhadap pengusaha-pengusaha lokal.
“Selama ini kadin sudah membangun hubungan yang baik dengan pemerintah daerah untuk melakukan pembangunan di provinsi Banten. Ke depannya akan lebih kita tingkatkan lagi agar juga terlibat mengawal program-program nasional yang ada di Banten seperti KEK Pariwisata Tanjung Lesung, Pengembangan Kawasan Selat Sunda dan lain-lainnya,” ungkapnya.
Pengurus Komite Kadin Pusat, Elvis Junaedi, berharap ketua terpilih dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya serta dapat memilih kepengurusan yang baik. “Sebentar lagi kadin Pusat juga akan mengadakan Rapat Pimpinan nasional (Rapimnas) di Jogjakarta. Tentu kami berharap masukan dari pengurus kadin Banten terkait kebijakan ekonomi provinsi Banten untuk disampaikan kepada bapak Presiden,” tambahnya.(pn-1)