Palapanews.com – Hotel Atria Gading Serpong terus berupaya memberikan pelayanan dan fasilitas terbaik bagi konsumennya, dengan melakukan pembaharuan fasiltas lobby, resto, dan kamar.
“Hadir dengan konsep lobby yang modern dengan sentuhan warna Champagne Gold yang membuat suasana lobby menjadi lebih elegan. Tambahan sentuhan special pointing yang diaplikasikan pada ceiling dan dinding lobby juga menambahkan kesan modern dan artistik,” ungkap Wahyono, General Manager Atria Hotel & Residences Gading Serpong saat lauching (14/9/2022).
Meeting room dengan tampilan yang stylish dan elegan juga disuguhkan bersama dengan fasilitas yang dapat menunjang produktivitas saat meeting seperti kursi yang nyaman, teknologi proyektor dan sound yang mutakhir.
“Transformasi lainnya juga dilakukan pada wajah luar gedung dengan tampilan yang lebih modern dengan setting lampu megah yang menjadikan bangunan menjadi perhatian saat Anda melewati area Gading Serpong Boulevard,” beber Wahyono.
Saat ini, Atria Hotel Gading Serpong telah menyelesaikan peremajaan di beberapa tipe kamar dan tipe baru diantaranya adalah Premier Room, Premier Corner Room, Junior Suite, dan Suite.
Tamu yang menginginkan ruang yang lebih lapang dapat memesan kamar Suite dengan Iuas 50 meter persegi yang dilengkapi ruang tamu dan kamar utama terpisah, serta kamar mandi yang akan memanjakan tamu dengan pilihan bathtub serta shower, dan walk-in closet dengan ruang penyimpanen yang cukup besar.
Peremajaan ini dilakukan sebagal komitmen manajemen dalam memberikan kesempatan bagi Para pelanggan setia untuk dapat menikmati fasilitas terbaru yang hadir lebih berkelas dengan sentuhan modern juga untuk dapat memberikan fasilitas dan produk yang lebih kompetitif seiring dengan hadırnya hotel baru di wilayah Tangerang.
“Bateeq Lounge juga punya tampilan baru. Dengan konsep intimate, cocok untuk tamu saat menikmati sajian High Tea dan pertemuan spesial,” pungkas Wahyono. (bd)