Produk UMKM Tangsel Diarahkan Masuk ke Toko Modern

Pelaku UMKM foto bersama usai kegiatan Temu UMKM di Serpong. (nad)
Pelaku UMKM foto bersama usai kegiatan Temu UMKM di Serpong. (nad)

Palapanews.com- Pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) diminta terus melakukan inovasi dan meningkatkan kualitas produknya. Ini lantaran produk pelaku UMKM diarahkan untuk masuk ke toko ritel modern.

“Pelaku usaha kecil harus memiliki daya saing. Jangan terus menjadi UKM kecil,” kata Direktur Dagang Kecil Menengah dan Produk Dalam Negeri pada Kementerian Dalam Negeri (Kemendag), Noviani Vrisvintati di salah satu hotel kawasan Serpong, Selasa (29/11/2016).

Pada kegiatan temu Usaha UMKM dengan toko modern itu, Noviani mengaku program dari direktorat terkait produk pemasaran ini, sesuai dengan Permendag Nomor 70 tahun 2013 tentang Pembinaan Kepada Toko Modern dan Pusat Perbelanjaan.

“Maka itu kami memberikan informasi dan edukasi kepada para IKM maupun UKM di Tangsel agar kedepan mereka memiliki kreatifitas, berdaya saing dan memiliki inovasi. Kami di sini untuk memfasilitasi agar produk UMKM masuk dalam ritel,” tandasnya.

Untuk memajukan produk, menurut dia ada beberapa persyarakatan, seperti adanya PIRT, izin edar, kemasan yang berlebel, tanggal kadaluwarsa dan lainnya. Sementara untuk di Tangsel sendiri, dirinya memaparkan ada sekitar 20 persen produk IKM maupun UKM yang telah masuk kedalam Toko Modern.

“Presentasenya sekitar 20 persen produk yang telah masuk kedalam Toko Modern di wilayah Kota Tangsel. Namun secara keseluruhan, 80 persen atau 4320 UKM di Indonesia yang telah masuk kedalam Toko Modern. Untuk targetnya ada 6000 UKM yang harus masuk ke dalam retail pada tahun 2019,” ujarnya.

Kepala Disperindag Kota Tangsel, Muhamad menambahkan ada sebanyak 50 pelaku industri kecil ataupun menengah yang telah masuk kedalam Toko Modern di Tangsel dan diharapkan bisa serius dalam hal ini. Jika serius maka akan menghasilkan produk yang bagus.

“Produk yang bagus akan dipasarkan di Kementerian Perdagangan dan akan di bantu promosi. Oleh karena itu, dengan adanya kegiatan ini saya berharap bisa memberikan kesempatan dan manfaat bagi para pelaku industri dan usaha,” harapnya. (nad)

Komentar Anda

comments