Kasus DBD di Tangsel Masih Tinggi

Ilustrasi.(ggl)
Ilustrasi.(ggl)

Palapa News- Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) masih tergolong tinggi. Januari kemarin, tercatat 83 kasus demam berdarah di kota ini.

Dari tujuh kecamatan yang ada, jumlah penderita DBD tersebar merata. Hanya saja, untuk Kelurahan Rawa Buntu di Kecamatan Serpong, paling tinggi dengan 12 kasus. Diikuti Pamulang dengan 11 kasus.

“Turun dibandingkan tahun kemarin pada bulan yang sama dengan 96 kasus. Periode januari biasanya menjadi bulan tertinggi kasus DBD,” kata Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Tangsel Khairati.

Kata dia, memasuki Februari dan seterusnya biasanya jumlah kasus DBD menurun. “Ini karena perubahan cuaca, kadang panas terkadang hujan,” katanya.

Meski begitu, selama periode 2014 hingga Januari 2015 ini diakuinya tidak ada pasien DBD yang meninggal dunia. Hal ini, diklaimnya sebagai imbas dari rutinnya dilakukan sosialisasi oleh kader-kader kesehatan yang ada di tiap kelurahan.

“Kita punya surveilan dan Jumantik (Juru Pemantau Jentik) di tiap kelurahan yang turun langsung ke lokasi-lokasi rawan DBD,” jelasnya.(one)

Komentar Anda

comments