Palapanews.com- Seiring dengan pesatnya pertumbuhan bisnis di wilayah Tangerang, Parador Hotel & Resorts (Parador) melalui Starlet Hotel akan membangun hotel ketiga di kawasan BSD City. Pembangunan tersebut ditandai dengan ground breaking, Selasa (5/11/2019).
Chief Operating Officer, Johannes Hutauruk mengatakan kehadiran Starlet ketiga ini akan meramaikan industri perhotelan kelas menengah di BSD City Tangerang. Setelah sebelumnya berada di kawasan Bandara Soekarno Hatta dan Serpong.
“Mengingat terus meningkatnya wisatawan dan keluarga menengah kebutuhan dan permintaan akomodasi, khususnya di kawasan BSD,” ujarnya.
Maka itu, dengan adanya Starlet di BSD pihaknya berharap bisa bersinergi dengan hotel sekitar lainnya. Sementara Starlet menyasar pada generasi millenial, baik untuk bisnis ataupun stay overnight sebesar 70 persen.
Starlet Hotel BSD City Tangerang akan dibangun di atas Iahan seluas 1.992 m2 dan memiliki 6 lantai dengan total 99 kamar. Sedangkan target akan selesai dibangun dalam waktu setahun, yakni di Desember 2020.
“Secara investasi, Starlet BSD sangat berinvestasi karena dilihat dari pemilihan lokasi. Secara jumlah room inventory termasuk hotel terbesar dan memberikan kontribusi di wilayah Tangerang,” ungkapnya.
Starlet selalu menawarkan fitur unik dan menarik, telinspirasi oleh generasi muda yang selalu interconnected dengan internet. Tidak hanya itu, pelayanan yang prima dan kamar yang nyaman akan membuat tamu merasakan uncompromised quality of sleep.
Diketahui Starlet Hotel BSD terletak tidak jauh dari Indonesia Convention Exhibition (ICE) yang menjadi pusat pameran Indonesia skala nasionaI hingga internasional.
Sebagai informasi, BSD City juga dilengkapi dengan sejumlah pusat perbelanjaan serta dekat menuju pusat hiburan dan rekreasi seperti AEON Mall, The Breeze, Q-BIQ, ITC BSD, Indonesia Convention Exhibition (ICE) hingga pasar tradisional bercita rasa modern seperti Pasar Modern BSD City dan Pasar Modern Intermoda. Kedua pasar tersebut dikelola langsung oleh Sinar Mas Land, dan merupakan percontohan pasar rakyat di Indonesia.
Selain itu, kawasan ini juga didukung oleh fasilitas pendidikan tingkat Universitas seperti Atma Jaya, Prasetya Mulya, IULI, Universitas Multimedia Nusantara hingga sekolah mulai dari taman kanak-kanak dan tingkat SMA. Beragam fasilitas yang ditawarkan merupakan bagian dari pengembangan kawasan BSD City menjadi integrated smart digital city. Pengembangan ini khususnya diwujudkan melalui pembangunan Digital Hub, sebagai wadah berkumpulnya komunitas digital serta tech company. Saat ini sejumlah perusahaan berskala internasional seperti Unilever, Huawei, Apple, Microsoft dan sejumlah perusahaan di bidang technology juga telah berkantor di BSD City. (red)