
Palapanews.com –Carstensz Residence diharapkan dapat menjadi epicenter of everything, dengan dukungan lokasi strategis kawasan premium Paramount Gading Serpong garapan Developer PT Jaya Bumi Cakrawala (JBC).
Carstensz Residence berupa hunian vertical dengan mengusung konsep modern state of the art, mutakhir dan elegan, yang dibangun di atas lahan 1,25 hektare, Jalan Jenderal Sudirman, BSD Paramount.
Cencen Kurniawan, President Director PT JBC mengungkapkan, pihaknya dengan bangga mempersembahkan show unit pertama yang ditujukan untuk para pengunjung dan khususnya buat masyarakat, yang memiliki minat membeli unit di Carstensz Residence. Gelaran ini, juga merupakan wujud nyata komitmen dalam menepati janji kepada customer untuk tahapan pembangunan Carstensz Residence yang sudah terjadwal.
“Kehadiran show unit ini sekaligus memudahkan kami untuk memberikan gambaran nyata dalam hal luasan dan perspektif tata ruang yang sesuai dengan modul unit yang mungkin atau telah dibeli,” tegas encen saat meluncurkan show unit Carstensz Residence di West Atrium Living World Alam Sutera, Kota Tangerang Selatan, Rabu (25/10/2017).
Dengan demikian diharapkan customer semakin yakin dengan Carstensz Residence, yang menjadi pilihan investasi property menguntungkan dan cerdas. Lengkapnya fasilitas public seperti rumah sakit, bisnis area, shopping & entertainment center serta lembaga pendidikan & sekolah berskala Internasional, exebition terbesar di Indonesia ditambah akses tol serpong dan JORR yang mudah dijangkau, menambah trust untuk memiliki unit di Carstensz Residence.
Carstensz Residence merupakan proyek property pertama di Indonesia yang hadir dengan konsep smart modular unit, yakni konsep apartemen yang hadir dengan modul per unit, sehingga memudahkan customer memilih sesuai kebutuhan hunian yang diinginkan.
Sehingga dengan tipe yang ditawarkan pun hanya berbeda jumlah unitnya saja. Sementara, untuk bentuk dan ukurannya akan sama, karena ditawarkan dengan per modul unit.
Carstensz Residence juga merupakan satu-satunya apartemen yang menyediakan sistem bare unit. Unit kosong dimana tidak dilengkapi dengan lantai unit dan toilet, sehingga mengakomodir keinginan customer yang terkadang kurang berkenan dengan jenis lantai ubin dan toilet yang sudah ada.
“Hal ini dapat mengurangi kerugian yang tidak perlu bila customer menginginkan mendekor ulang,” papar Cencen. (rah/bd)