
Palapanews.com- Dua pasangan calon (Paslon) Pemilihan Gubernur Banten 2017, akan mengikuti pengundian nomor urut yang digelar KPU Banten di Hotel Marbella, Anyer, Selasa (25/10/2016). Pasangan Wahidin-Andika dan Rano-Embay pun mengaku telah siap untuk menentukan nomor 1 atau 2.
Pantauan di lokasi, kedua Pasanggan calon juga sudah tiba di lokasi. Wahidin terlihat tiba lebih dulu di lokasi pengambilan nomor urut. Informasi yang dikumpulkan mantan Walikota Tangerang ini sudah tiba sejak malam dan menginap di hotel.
Sedangkan, Rano baru terlihat pukul 11.00 wib. Dia tiba menggunakan sorban merah dan langsung disambut cawagub Embay yang sebelumnya sudah menunggu. Kedua Pasanggan ini selanjutnya memasuki aula Banten Room.
Wahidin mengatakan, pihaknya sudah sangat siap mengikuti pengundian nomor urut. Bahkan berbagai persiapan telah dilakukan timnya.
“Ya saya pastinya sudah siap dan sejak semalam sudah tiba di sini (hotel). Tinggal tunggu saja acaranya,” ujar Wahidin dengan santai.
Begitupun, dengan Cawagub Embay Mulya Syarif. Pasangan Rano ini menuturkan, ia telah siap untuk mengikuti pengundian nomor urut.
“Tidak ada persiapan khusus, hanya fisik saja. Intinya sudah siap,” kata Embay.
Tampak para pendukung masing-masing calon juga sudah berkumpul di area hotel Marbella. Untuk antisipasi adanya bentrokan, kepolisian juga melakukan penggamanan yang ketat di luar maupun di dalam acara. (uad)