Palapanews.com- Golkar Kota Tangerang menggelar syukuran atas penghargaan gelar Pahlawan Nasional terhadap Jenderal Besar (Purn) H.M. Soeharto Presiden Republik Indonesia ke-2.
Syukuran yang berlokasi di DPD Partai Golkar, Kecamatan Tangerang ini merupakan instruksi dari DPP Partai Golkar, dan tema yang diusung adalah “Golkar Solid, Indonesia Maju, Suara Rakyat, Suara Golkar”
Ketua terpilih DPD Partai Golkar Kota Tangerang, Sachrudin menyampaikan, Jenderal Besar (Purn) H.M.Soeharto Presiden Republik Indonesia ke-2 ini merupakan Bapak Pembangunan. Di mana, saat kepemimpinannya telah banyak membesarkan bangsa Indonesia.
“Ya, Pak Harto kan sebagai termasuk Bapak Pembangunan. Banyak hal yang telah diberikan olehnya, mulai dari membesarkan kita semua, termasuk Partai Golkar,” ungkap Sachrudin, Selasa, 11 November 2025.
Dengan adanya syukuran ini, terang Sachrudin, banyak hal yang dapat dinikmati. Mudah-mudahan nikmat yang ada pada diri kita, termasuk secara kelembagaan Partai Golkar ini akan bertambah terus nikmatnya dan ke depan Partai Golkar menjadi pemenang kembali.
“Makna yang dapat kita serap adalah bagaimana Partai Golkar Kota Tangerang bersama Pemerintah dalam memberikan layanan yang terbaik untuk masyarakat serta berusaha semaksimal mungkin untuk mensejahterakan masyarakat,” pungkasnya. (ydh)
