PDI-P Gelar Hendri Zein Futsal Turnamen Jaring Minat Kaum Millenial

Palapanews.com- Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) menggelar turnamen futsal se-Kecamatan Tangerang dan Karawaci Kota Tangerang. Turnamen yang diberi nama “Hendri Zein Futsal Competition” tersebut melibatkan 24 tim berisi atlet-atlet muda potensial yang berasal dari ranting PDI Perjuangan se-Kecamatan Tangerang dan Karawaci.

Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDI Perjuangan Provinsi Banten, Hendri Zein selaku penggagas turnamen mengatakan bahwa, kompetisi yang melibatkan kaum millenial ini, sebagai upaya parpol khususnya bagi partai berlambang banteng tersebut, menarik minat generasi muda agar tertarik ke dalam dunia politik.

“Partai politik saat ini harus terus berinovasi, sehingga mampu menarik minat kaum millenial. Salah satunya yaitu, melalui turnamen futsal yang sudah menjadi gaya hidup anak muda jaman sekarang,” ujar Hendri, Minggu (11/04/2021).

Menurut Hendri Zein, Generasi muda sudah seharusnya melek politik. Untuk mengenalkan dunia politik kepada generasi millenial, partai politik juga memerlukan pendekatan yang berbeda. Sehingga, politik bisa dijadikan sebagai hobi dan gaya hidup seperti halnya bermain futsal.

“Kita mengenalkan politik tidak seperti kebanyakan orang tau, jadi politik itu bisa jadi seperti hobi juga. Saya sebagai penggagas kompetisi ini, ingin mengenalkan partai kita (PDI-P, red) kepada anak muda lewat dunia mereka,” tuturnya.

Ketua Panitia Hendri Zein Futsal Competition, Candra mengatakan dari 24 tim yang berlaga dalam ajang turnamen futsal tersebut ada empat tim yang masuk babak semi final, yaitu Anak Ranting Kelurahan Buatan Indah, Nusa Jaya, Gerendeng dan Cikokol. Pada babak semi final yang digelar Sabtu (10/04/2021) dua tim masuk babak final yaitu ranting Buaran Indah dan Gerendeng.

“Selain sebagai ajang silaturahmi antar pengurus, kegiatan ini juga sebagai upaya menjaring minat generasi muda kepada partai politik serta menyalurkan hobi mereka ke arah yang positif dan produktif,”tandasnya.

Sementara itu, Ketua PAC PDI-P Kecamatan Tangerang, Kusnadi mengaku sangat mendukung dengan diadakannya turnamen futsal ini. Karena, mengenalkan partai melalui hobi lebih efektif dan mudah diterima oleh generasi millenial.

“Saya berharap kegiatan seperti ini dapat diselenggarakan secara berkelanjutan, sehingga ke depannya juga bisa dijadikan ajang pencarian bakat bagi atlet-atlet muda potensial, khususnya di Kota Tangerang,”Katanya.

Dalam ajang turnamen Hendri Zein Futsal Competition tersebut, ranting Kelurahan Buaran Indah keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan ranting Kelurahan Gerendeng melalui adu finalti setelah dalam waktu normal kedudukan imbang 5-5. (fb)

Komentar Anda

comments