Revitalisasi Pasar Ciputat, Konsepnya Pasar Rakyat

Palapanews.com- Pasar Ciputat yang berlokasi di Jalan IR Juanda Ciputat, Tangerang Selatan (Tangsel) bakal direvitalisasi. Revitalisasi dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), dengan mengusung konsep pasar rakyat.

Kepala Disperindag Kota Tangsel Maya Mardiana menjelaskan bahwa Pasar Ciputat merupakan salah satu Pasar Rakyat terbesar di Kota Tangsel. Sehingga keberadaannya sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

“Karena itu, revitalisasi ini dilakukan nantinya akan disesuaikan oleh Konsep Pasar Rakyat yang modern dan sesuai dengan SNI Pasar,” kata Maya dalam siaran pers yang diterima.

Untuk desainnya, sebagaimana memudahkan kegiatan ekonomi dan jual beli barang kebutuhan setiap hari. Sehingga nanti pasar tersebut akan dibuat untuk memudahkan pengakutan barang ke lantai atas.

Selain itu, Maya juga menyampaikan bahwa akan ada pebaikan fasilitas umumnya. Misalnya saluran air, saluran pembuangan dan instalasi listrik, sarana penunjang musala dan ruang lakstasi serta sarana prasarana lainnya yang memadai.

Pasar dengan Luas bangunan 5.670 meter persegi ini nantinya akan terdiri dari dua gedung memiliki sekitar 650 pedagang dengan berbagai komoditi.

“Saat ini lantai 2 dan 3 Pasar Ciputat tidak terpakai. Maka itu, dengan dilakukan revitalisasi diharapkan seluruh ruangan dapat termanfaatkan,” tandasnya.

Sementara Walikota Airin Rachmi Diany mendorong terus agar program revitalisasi Pasar Ciputat segera terwujud.

“Kami ingin pasar yang nyaman dan standar SNI. Harapannya, akan terjadi peningkatan konsumen sehingga menambah omset dan perputaran ekonomi pedagang,” tandasnya. (red)

Komentar Anda

comments