Harga Daging, Bawang Merah dan Cabai Melonjak Naik Jelang Lebaran Besok

Palapanews.com- Lebaran Idul Fitri yang jatuh pada Minggu (24/5/2020) besok, pasar menjadi tempat yang dipadati sebagian besar masyarakat untuk membeli kebutuhan makanan. Terpantau, untuk harga daging, cabai, tomat dan bawang merah mengalami kenaikan hingga Rp10 ribu dari harga normal.

Seperti cabai rawit dari harga normal Rp25 ribu menjadi Rp35 ribu, bawang merah dari Rp50 ribu menjadi Rp60 ribu dan tomat semula Rp10 ribu menjadi Rp14 ribu. Sementara untuk harga daging sapi menjadi Rp150 ribu yang semula Rp140 ribu.

Salah satu pedang, Ibu Iyem mengatakan, kenaikan harga sudah terjadi sejak dua hari yang lalu. Bahkan, ia justru malu jika terjadi kenaikan harga yang begitu melonjak.

“Sudah dua hari ini doang naiknya. Malu yang jualan kalau mahal, ya paling naiknya Rp10 ribuan,” ujar lnya.

Menurutnya, harga kebutuhan pokok kemungkinan akan normal kembali pasca Hari Raya Idul Fitri.

“Paling habis lebaran normal lagi,” imbuhnya.

Sementara itu, salah satu pembeli Tri mengaku nekat keluar rumah dalam situasi Pandemi Covid-19 untuk berbelanja kebutuhan pokok.

“Besok kan lebaran, beli bumbu untuk masak opor ayam, rendang sebagai ciri khas lebaran,” bebernya.

Terlihat petugas kemananan yang berjaga, memperketat protokol kesehatan dengan mengecek suhu tubuh pembeli yang akan masuk ke dalam Pasar Modern BSD menggunakan alat termogan. (nad)

Komentar Anda

comments