Corona, Kantor Cabang BCA se-Indonesia Pangkas Jam Operasional

Palapanews.com- Sebagai antisipasi Penyebaran Virus Corona (Covid-19), Bank Central Asia (BCA) mendukung imbauan pemerintah untuk merubah jam operasional sementara.

“Salah satu langkah BCA dalam antisipasi ini adalah dengan memberlakukan kebijakan operasional terbatas Kantor Cabang BCA di seluruh Indonesia mulai besok Senin (23/3/2020). Adapun jam operasional Kantor Cabang BCA untuk sementara berubah menjadi 08.15 hingga pukul 14.00,” ujar Executive Vice President Secretariat & Corporate Communication BCA, Hera F Haryn dalam siaran pers.

Pihaknya berkomitmen memprioritaskan kesehatan, keamanan dan kenyamanan karyawan, nasabah, mitra kerja serta masyarakat.

“Untuk itu, seiring dengan transformasi digital BCA, saat ini nasabah dapat melakukan beragam transaksi melalui solusi perbankan digital yang disediakan, seperti BCA mobile, internet banking, dan channel digital lainnya,” imbuhnya.

Secara berkala, pihaknya pun terus mengedukasi karyawan, nasabah, dan mitra kerja untuk selalu mengimplementasikan pola hidup bersih dan sehat. (nad)

Komentar Anda

comments