Pencuri di Tangsel Ngaku Bobol ATM untuk Santuni Anak Yatim

Palapanews.com- Alan, satu dari empat pembobol ATM di wilayah Tangerang Selatan (Tangsel) merupakan otak dari tindak kejahatan di tujuh wilayah hukum Polres Tangsel. Bahkan, ia mengaku hasil kejahatannya adalah untuk menyantuni anak-anak yatim dan piatu.

“Selain didorong kebutuhan ekonomi, hasilnya juga untuk menyantuni sekitar 50 anak yatim dan piatu,” ujarnya kepada awak media di Mapolres Tangsel, Senin (20/1/2020).

Kemudian, tersangka yang berprofesi montir ini kembali mengaku mempelajari pembobolan ATM menggunakan peralatan las dari Angga Saputra.

Kapolres Tangsel, AKBP Ferdy Irawan mengatakan tersangka mengaku, mempelajari metode tersebut secara otodidak. Para tersangka bukanlah karyawan dari minimarket-minimarket tersebut.

“Pelaku dari luar, bukan karyawan. Mereka ngekost dan kelompok Palembang yang melakukan,” bebernya.

Diketahui keempat tersangka disangkakan Pasal 363 KUHPidanan dengan maksimal 7 tahun penjara.

Sementara Kasat Reskrim Polres Tangsel, AKP Muharam Wibisono mengaku masih akan melakukan pengembangan terkait kasus tersebut.

“Kami akan lakukan pengembangan target ATM di dalam minimarket yang berada di pinggiran,” imbuhnya. (nad)

Komentar Anda

comments