Bandara Soetta Perketat Pengamanan Jelang Pelantikan Presiden

Palapanews.com- Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI akan dilangsungkan pada Minggu (20/10/2019) mendatang. Tamu dari berbagai negara pun rencananya akan hadir dan mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Hal ini membuat pengamanan di Bandara Soekarno-Hatta diperketat.

“Kami memperketat pengawasan lalu lintas barang, orang dan kendaraan yang masuk dan keluar daerah VIP. Juga menambah jumlah personel yang bertugas di daerah tersebut,” kata Febri kepada Senior Manager Of Branch Communication and Legal Bandara Soetta, Febri Toga Simatupang, Jumat (18/10/2019).

Febri menerangkan, pihaknya juga telah melakukan koordinasi intensif dengan berbagai stakeholder termasuk Sekretariat Presiden, Kementrian Luar Negeri, dan TNI/Polri untuk perihal jadwal kedatangan tamu negara yang akan hadir.

“Kami juga melakukan pengecekan peralatan keamanan dan keselamatan secara lebih intensif agar peralatan tersebut dapat berjalan dengan baik,” ujarnya.

Tak hanya itu, pihaknya juga memperketat pengawasan terhadap onjek barang, orang, dan kendaraan di sisi darat dan udara secara acak (random check) yang diberlakukan di seluruh kawasan Bandara Soekarno-Hatta.

“Meningkatkan penelitian pemeriksaan keamanan terhadap objek barang, orang dan kendaraan baik di sisi darat maupun sisi udara dengan random check. Juga peningkatan patroli dengan melakukan patroli gabungan dengan TNI maupun Polri,” tutur Febri.

Untuk diketahui, jumlah personel pengamanan di Bandara Soetta pun ditambah sebanyak satu Satuan Setingkat Kompi (SSK) atau sebanyak 100 personel dari TNI Angkatan Udara dengan total kekuatan personel gabungan dengan petugas Aviation Security menjadi 3.899 orang. (aul)

Komentar Anda

comments