Besok Orientasi Mahasiswa Baru UMN 2019 Mulai Digelar

Palapanews.com ā€“ Besok Selasa, Orientasi Mahasiswa Baru Universitas Multimedia Nusantara (OMB UMN) 2019 bakal mulai digelar. Calon mahasiswa baru bakal diajak untuk mengenal lingkungan dan sistem kampus.

Kegiatan tersebut juga sebagai langkah awal untuk mereka beradaptasi sebelum menghadapi masa perkuliahan. OMB UMN 2019 digelar dua hari Selasa (06/08/19) dan Rabu (07/08/19) di Kampus UMN Jalan Scientia Boulevard, Gading Serpong, Tangerang – Banten.

Menurut Edwin, Ketua Panitia OMB UMN 2019, Konsep yang diusung oleh kali ini adalah aktualisasi diri dan dedikasi mandiri dengan tagline ā€œWujudkan Bakat dalam Semangatā€. Terpilihnya tema ini bertujuan mengajak mahasiswa baru agar menyadari potensi diri serta bakat yang mereka miliki.

ā€œKami panitia OMB mengharapkan mahasiswa baru dapat membawa pengetahuan yang dipelajari dari orientasi, baik untuk sistem maupun lembaga. Mahasiswa baru dapat menjadi mahasiswa yang bijak dan cerdas untuk menentukan ke arah mana dia akan pergi,ā€ tegas Edwin.

Untuk mewujudkan tujuan OMB UMN 2019, panitia mengemas rangkaian acara dengan sebutan ā€œEndogenā€ atau disingkat menjadi ā€œEndoā€. Kata ā€œEndogenā€ berarti kekuatan dari dalam bumi yang dapat menciptakan sebuah permukaan baru. Endo dalam OMB UMN 2019 dimulai dari angka 7 (tujuh) hingga 0 (nol).

Nilai-nilai yang ditanamkan adalah 5C Kompas Gramedia (Caring, Credible, Competent, Competitive, dan Customer Delight), wawas diri, tekad, dan kebangsaan untuk membuat peserta OMB siap untuk menghadapi dunia perkuliahan. (rls/bd)

Komentar Anda

comments