Survei: Minat Baca Warga Depok Naik

Palapanews.com- Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berhasil meningkatkan minat baca warganya. Hal tersebut seiring dengan penyediaan jumlah koleksi buku yang ada di Perpustakaan Umum Kota Depok.

Tercatat, melalui hasil survei minat baca tahun 2018 di Kota Depok berhasil mencapai angka 63,96 yaitu sebanyak 73.555 dari 56.497 buku di tahun 2017.

“Hasil survei menunjukkan bahwa rata-rata minat baca masyarakat Kota Depok sudah meningkat. Hal ini terbukti dari adanya penambahan peminat baca sebesar 30,19 persen,” ujar Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Diskarpus) Kota Depok, Siti Chaerijah.

Meningkatnya minat baca, menurut Siti, didukung dengan bertambahnya jumlah koleksi buku di Perpustakaan Umum Kota Depok. Sebab, dengan jenis dan judul buku yang lengkap sangat bermanfaat untuk kalangan anak, pelajar, hingga umum.

Dirinya menambahkan, dengan bertambahnya koleksi buku di Perpustakaan Umum Kota Depok diharapkan bisa memudahkan masyarakat mencari berbagai jenis buku, terutama bagi pelajar yang membutuhkan tambahan referensi untuk pendidikannya.

“Semoga dengan bertambahnya koleksi buku, dapat memudahkan masyarakat dalam mencari dan meminjam berbagai buku. Dengan begitu, jumlah masyarakat yang berkunjung ke Perpustakaan Umum Kota Depok terus meningkat,” tutupnya. (kom/red)

Komentar Anda

comments