KNPI Kota Tangerang Angkat Bicara Soal Mutasi

Palapanews.com- Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melakukan mutasi, rotasi dan promosi terhadap 173 pejabat tingkat eselon 3 dan 4, Rabu (6/3) lalu.

Melihat hal itu, DPD KNPI Kota Tangerang meminta pejabat yang menempati jabatan baru untuk segera fokus bekerja.

“Saya ucapkan selamat kepada para pejabat yang mendapat promosi. Semoga jabatan baru yang diamanahkan dapat membawa perubahan yang lebih baik lagi,” ucap Uis Adi Dermawan, Ketua KNPI Kota Tangerang, Senin (11/3).

Bagi pejabat yang mutasi dan rotasi, lanjut Uis, dia meminta agar segera menyesuaikan di tempat lingkungan kerja yang baru dan fokus bekerja. Sejatinya, ASN memang harus siap ditempatkan dimana saja.

“Saya yakin mutasi, rotasi dan promosi ini sudah melalui pertimbangan yang matang. Maka sebaiknya dimana pun ditempatkan mereka (pejabat) harus siap dan fokus bekerja,” tegas Uis.

Terkait dengan jabatan Kepala Dinas atau eselon 2 yang masih kosong, Uis berharap ada langkah cepat agar roda organisasi di OPD dapat berjalan dengan baik dan kinerja pemerintahan bisa lebih ditingkatkan. Dengan demikian setiap program kegiatan akan bisa dicapai sesuai target yang ditetapkan.

Informasi yang dihimpun, Pemkot Tangerang masih nunggu, karena ada beberapa yang persyaratan di KASN yang belum lengkap. Uis berharap hal tersebut bisa dipenuhi dalam waktu dekat.

Diketahui, pada Rabu (6/3) lalu, Walikota melantik 173 pejabat baru dilingkungan Pemkot Tangerang. Ada pejabat yang terkena mutasi, rotasi dan promosi. Beberapa diantaranya yakni Sekretaris Dinas Perumahan dan Permukiman Maryono Hasan kini menjabat sebagai Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga.

Kemudian, Syamsul Bahri, yang sebelumnya menjabat Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informasi, kini menjabat sebagai Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata. Sementara pejabat yang dipromosikan salahstaunya Jamaluddin. Ia sebelumnya Kepala Bidang Pembinaan SMP, namun kini naik menjadi Sekretaris Dinas Pendidikan. (ydh)

Komentar Anda

comments