IKEA Kirim 15 Gambar Anak Indonesia ke Swedia

Palapanews.com- Ikea Indonesia umumkan 15 gambar hasil kreasi anak Indonesia usia 12 tahun yang akan mewakili Indonesia pada IKEA Drawing Competition 2018 tingkat dunia yang berlangsung di Swedia. Sebanyak 15 gambar tersebut akan berkompetisi dengan peserta yang berasal dari seluruh dunia.

Public Relations IKEA Indonesia, Ririn Basuki menjelaskan IKEA Drawing Competition 2018 yang digelar mendapat animo luar biasa di Indonesia. Para peserta, menggambar boneka impiannya dalam kompetisi kelima ini.

“Setiap negara yang berpartisipasi pada kompetisi pada 1 hingga 18 November lalu ini, termasuk Indonesia. Kemudian memilih 15 gambar terbaik untuk tahap berikutnya pada kompetisi tingkat dunia. Nantinya, Tim IKEA Global akan memilih 5 gambar terbaik sebagai pemenang dan akan dibuat koleksi boneka soft toy pada tahun berikutnya untuk dijual di toko IKEA di seluruh dunia, sebagai bagian dari Kampanye IKEA Ayo Main!” jelasnya.

Ia mengaku, pihaknya telah menerima hampir lebih dari 1.100 gambar yang original, unik dan kreatif. Menurutnya, ini cukup sulit untuk memilih gambar terbaik dari karya anak-anak yang original dan inspiratif. Namun setelah diskusi dan pertimbangan dengan tim juri, akhirnya pihaknya berhasil memilih 15 gambar terbaik.

“Kami percaya karya gambar tersebut akan menjadi soft toy yang diminati. Ke-15 gambar yang terpilih akan berkompetisi pada 2018 IKEA Drawing Competiton tingkat dunia, dan gambar-gambar tersebut dapat dilihat di akun Instagram milik IKEA Indonesia,” lanjutnya.

IKEA Children Drawing Competition merupakan ajang yang sangat unik dari perspektif desain produk, sebab tidak seperti biasanya dimana mainan anak-anak diciptakan berdasarkan perspektif orang dewasa dilihat dari sisi fungsi.

Namun di IKEA, anak-anak turut menciptakan desain produk sebagai bagian dari imajinasi dan proses belajar mereka. Dalam memilih gambar terbaik dari sudut pandang desain produk, IKEA memilih gambar yang kiranya nanti setelah menjadi soft toys dapat semakin mengembangkan daya imajinasi anak saat bermain dengannya, menjadi bagian dari proses belajar, sambil memperhatikan keamanan produk bagi anak-anak.

Baca Juga: Showroom INFORMA Custom Furniture Hadir di Pekanbaru

Lebih lanjut Ririn Basuki menjelaskan, dari perjalanan kami menyelenggarakan Let’s Play Campaign, IKEA Children Drawing Competition merupakan medium yang baik sekali untuk mendorong kreatifitas anak. Setiap gambar yang masuk, mencerminkan emosi, keingintahuan, dan juga spirit untuk bereksplorasi dengan warna dan desain-desain imajinatif. (nad)

Komentar Anda

comments