Palapanews.com- Museum Rekor Indonesia (MURI) memberikan penghargaan Zumba dengan jumlah terbanyak, yakni 3.000 pasang Ibu dan Anak kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dan Morinaga Chil*Go di Lapangan Udara Skadron 21, Pondok Cabe, Pamulang, Tangsel pada Minggu (9/12/2018) pagi.
Manager MURI, Andre Purwandono menyerahkan penghargaan secara simbolis kepada Walikota Tangsel, Airin Rachmi Diany. Kemudian zumba bersama dengan arahan instruktur.
“Semoga kegiatan tidak hanya sampai disini, tapi menjadi suatu kebiasaan bagi anak-anak untuk menjalani aktifitas olahraga,” kata Airin.
Sementara Kepala Dindikbud Kota Tangsel Taryono, mengatakan kurang lebih 3.000 peserta dari 192 sekolah tingkat PAUD dan SD yang ada di Tangsel ikut terlibat. Penghargaan MURI kedua yang kami dapat ini adalah yang pertama di Indonesia.
“Sebelumnya, kami sudah membatik sepanjang 7000 meter oleh anak-anak sekolah. Kedepan kami akan membuat event besar yang anak-anak senang, jadi lebih dari sekedar pencatatan rekor muri menciptakan sebuah event yang menyenangkan,” tandasnya. (nad)