Palapanews.com- Ketua Umum Bravo 5, Jenderal (Purn) Fachrul Razi yang datang untuk menyaksikan pengukuhan pengurus Bravo 5 wilayah Tangsel memberikan target tinggi kepada pengurus Bravo 5 Tangsel untuk memenangkan pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin di Pilpres 2019.
Dengan banyaknya anak muda di Bravo 5 wilayah Tangsel, menurut dia akan sangat membantu memenangkan pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin.
“Sebetulnya Bravo 5 Tangsel ini bagian dari Provinsi Banten, saya datang untuk mendorong semangat Bravo 5 di Tangsel. Tentunya dengan misi menyebarkan luaskan prestasi Jokowi-Ma’ruf Amin, dengan ketentuan berkampanye damai harus terjaga. Apalagi target yang lalu kan menang mencapai 51 persen, tahun ini 70 persen,” katanya dalam siaran pers, Sabtu (22/9/2018).
Ia menegaskan, bahwa mempertahankan kemenangan itu akan sangat sulit.
“Tapi, saya optimis di Tangsel dapat berperan yang sangat signifikan untuk memenangkan Jokowi-Ma-ruf Amin,” sambungnya.
Tak hanya itu, Bravo 5 juga menargetkan untuk wilayah Provinsi Banten meraup 50 persen suara untuk Jokowi-Ma’ruf Amin.
Dalam kesempatan tersebut, pria yang pernah menjabat sebagai wakil panglima TNI tahun 1999-2000 ini bercerita dan mengajak warga yang datang untuk mencintai Jokowi-Ma’ruf Amin.
“Kita memenangkan Jokowi-Ma’ruf Amin itu karena cinta Indonesia. Kami taruh harapan kepada mereka agar kedepan lebih maju dan bangun Indonesia lebih baik. Karena kesederhaan Jokowi, kita yang harus pilih,” paparnya. (one)