PPI DKI Jakarta Terima Kehormatan Jadi Delegasi CIDY-2018

Palapanews.com – Purna Paskibraka Indonesia (PPI) DKI Jakarta mendapat kehormatan sebagai delegasi pada Conference of Indonesian Diaspora Youth 2018 (CIDY-2018). Event bertajuk “Merajut Visi Indonesia 2045“ ini, bakal berlangsung di Jakarta, 13–15 Agustus 2018.

PPI DKI Jakarta dipercaya oleh Dr. Dino Patti Djalal – Chairman Board of Trustee IDN – Global menjadi delegasi CIDY-2018. CIDY adalah suatu forum yang mempertemukan Diaspora muda dengan pemuda cemerlang dari 34 provinsi di Indonesia.

Peserta juga meliputi berbagai organisasi kepemudaan dan lembaga nasional. Konferensi ini, bertujuan sebagai ajang membangun bangsa yang akan menjadi bagian dari perjalanan negara.

Dengan semangat kebangsaan PPI DKI Jakarta sebagai organisasi kemasyarakatan yang berfokus pada bidang kepemudaan akan turut berkolaborasi serta berpartisipasi dalam mensukseskan konferensi ini.

Mengawali kegiatan CIDY-2018, pada Jum’at 29 Juni 2018, PPI DKI Jakarta berkesempatan untuk bertemu dengan Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan di Gedung DPR/MPR RI bersama dengan delegasi lainnya dari Diaspora, Persatuan Pelajar Indonesia sedunia, dan LPDP.

Dalam pertemuan tersebut, PPI DKI Jakarta menyampaikan secara langsung kepada Zulkifli Hasan mengenai keikutsertaan PPI DKI Jakarta pada CIDY-2018.

“Kami siap untuk berpartisipasi dan memberikan sumbangsih pemikiran dengan mengirimkan anggota terbaik dari PPI DKI Jakarta,” tegas Ketua Pengurus Provinsi PPI DKI Jakarta, Armijn Navaro Soedjati.

Tim ini, delegasi ini terdiri dari 5 Kota Administrasi Jakarta dan 1 Kabupaten Kepulauan Seribu. CIDY-2018 digelar dalam menyambut 100 tahun Republik Indonesia.

“Sebagai organisasi kemasyarakatan yang fokus kepada kaum muda, PPI DKI Jakarta akan terus berperan aktif dalam mengembangkan wawasan kebangsaan dan bela Negara,” tambah Armijn. (rls/bd)

Komentar Anda

comments