Soto Mie Khas Bogor Menggoda Rasa

Palapanews.com – Soto Mie Bogor sudah tak asing bagi para penikmat kuliner. Bila kita jalan-jalan di kawasan Bogor maka kerap kita temui gerobak penjual Soto Mie hingga di pinggiran jalan raya.

Bagi warga Tangerang Selatan dan sekitarnya, penikmat Soto Mie, makanan Khas Bogor juga tidak begitu sulit menemukan para penjaja Soto Mie ala Bogor,Ā  meskipun masih agak jarang penjualnya.

Di beberapa lokasi jajanan ada sejumlah penjual Soto Mie termasuk di area Food court ITC BSD City Tangerang Selatan. Soto Mie Bogor turut meramaikan Foodcourt ITC BSD menjadi salah satu alternatif pengunjung yang tengah berburu jajanan kuliner.

Di gerai Soto Mie Bogor itu cukup merogoh kocek Rp 25.000 untuk menikmati satu porsi Soto Mie paketan yang terdiri dari; 1 piring nasi putih, 1 mangkuk Soto Mie plus minuman segelas air teh dingin atau panas.

ā€œIni Soto Mie asli Cabang Bogor dari Ciampea,ā€ kata Akang pramusaji di gerai Soto Mie Bogor Foodcourt ITC BSD.

Seperti diketahui Soto Mie merupakan salah satu kuliner Khas Bogor yang sudah cukup dikenal, yang terdiri dari mie kuning, mie putih, plus sayuran seperti kentang, kol, tomat, dan lainnya. Ada juga tambahan irisan daging sapi dan risol. (bd)

Komentar Anda

comments