Imbau Warga Tak Takut, Polresta Depok Jaga Ketat Rumah Ibadah

Palapanews.com- Aparat Polres Kota (Polresta) Depok, Jawa Barat melakukan penjagaan rumah ibadah, seperti gereja di wilayah hukumnya, pasca-ledakan bom yang terjadi di tiga gereja di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (13/5/2018).

“Insya Allah Depok aman. Tetapi, kami tetap melakukan patroli untuk pengamanan gereja, dengan mempersiapkan patroli gabungan yang melibatkan unsur TNI,” ujar Wakapolres Depok Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Arif Budiman, Minggu (13/05/18).

Lebih lanjut, dirinya menjelaskan, tim yang diturunkan terdiri dari jajaran Reskrim Polresta Depok, tim Jaguar dan jajaran di setiap Polsek dibantu jajaran TNI dari Kodim 0508/Depok dan Koramil.

“Nanti kita sisir, kita juga imbau kepada jemaat di gereja untuk tidak takut dan selalu waspada,” katanya.

Dirinya menambahkan, Polri berusaha untuk mengamankan dan memberikan suasana yang kondusif bagi warga kota Depok. Masyarakat Kota Depok diharapkan tetap tenang dan menjalankan aktivitas seperti biasa.

“Tidak perlu khawatir petugas keamanan akan turun langsung ke lapangan, serta patroli di sejumlah gereja dan wilayah di Kota Depok,” tutupnya. (kom/red)

Komentar Anda

comments