6 SKPD di Tangsel Raih Penghargaan dari MarkPlus

Palapanews.com- Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkup Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) meraih penghargaan dari MarkPlus. Inc yakni sebuah lembaga independen dibidang pemasaran, bertempat di Kota Kasablanka, Jakarta, Selasa (8/5).

Ada enam SKPD yang meriah penghargaan dari MarkPlus yakni diantara, Dinas Komunikasi dan Informatika, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Tangsel, DPMPTSP,DPMP3AKB, Bagian Hukum, dan Dinas Pekerjaan Umum.

Founder MarkPlus, Hermawan Kartajaya mengatakan penerima penghargaan ini setelah melalui proses penjaringan usulan dari pejabat pemerintah terkait.

“Dan melalui proses panel juri yang terdiri dari tim manajemen puncak MarkPlus.Inc, tokoh masyarakat, serta media, akhirnya kami memutuskan para penerima penghargaan ini yang terbaik dalam pelayanan publik Jabodetabek 2028,” ungkap Hermawan.

Sementara itu Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany mengungkapkan Pemkot Tangsel memberikan kemudahan bagi pelaku UMKM untuk memasarkan produknya untuk di kembangkan baik di dalam dan di luar daerah.

“Salah satunya adalah kemudahan mendirikan perizinan usaha. Jadi saya sudah upayakan kepada dinas terkait untuk mempermudah perizinan kepada masyarakat yang mau buka usaha,” kata Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany dalam Jakarta Marketing Week di Kota Kasablanka.

Selain itu, Airin juga mengatakan pembebasan sertifikat turut menjadi salah satu RPJMD yang dilakukan Pemkot Tangsel. Apalagi target tahun 2019 mendatang Airin canangkan seluruh tanah memiliki sertifikat.

“Memang ada program PTSL, tapi tidak termasuk tempat usaha. Makanya, kalau di Tangsel, pelaku Usaha yang mau urus sertifikat bangunan untuk usaha digratiskan, nggak perlu bayar,” katanya.

Selain memberikan fasilitas mengenai teknis tempat usaha serta perizinan usaha, saat ini Pemkot juga memberikan berbagai macam pelatihan agar masyarakat siap untuk membuka usaha. Meskipun tidak memiliki pekerjaan.

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) mengaku bersyukur atas raihan penghargaan.Ini menunjukkan bahwa pelayanan publik Disdukcapil sudah diakui secara nasional.

“Semoga penghargaan ini menjadi awal baik dalam pelayanan administrasi kependudukan di Disdukcapil Tangsel,” ungkapnya.

Dalam hal ini, bukan penghargaan atau piagam yang dicari, namun penghargaan ini sebagai bukti jika dengan hati sesuai moto yang ada di Disdukcapil yakni melayani publik dengan sebaik-baiknya, maka hasilnya akan maksimal.

Bahkan, Disdukcapil sedang menghapuskan Surat Keterangan (Suket) menjadi nol dengan mencetak semua menjadi KTP-EL. Disdukcapil Tangsel ingin wujudkan instruksi Mendagri agar pelayanan Adminduk bisa satu hari jadi.

“Pelan-pelan kita benahi, karena sekarang kita sedang membenahi infrastruktur yang ada di Disdukcapil,” ungkapnya. (kom/red)

Komentar Anda

comments