Murid SD di Tangsel Ujian di Gudang, Ini Kata Kepseknya

Palapanews.com- Kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN) Pondok Pucung 01 dan 03 angkat bicara soal murid-muridnya yang menjalani Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) di gudang.

Kepala SDN Pondok Pucung 01, Mariyah mengatakan bahwa sejak dilakukan pembongkaran gedung sekolah pada Agustus 2017 lalu, semua murid menempati ruang kelas seadanya. Bahkan, para murid juga rela belajar di bawah tumpukan bangku-bangku sekolah yang belum digunakan.

“Kita juga menempati ruang aula bekas kantor kelurahan Pondok Pucung. Memang cukup berisik karena dekat ke jalan raya. Tapi mau bagaimana lagi, proses belajar mengajar harus tetap berjalan walau kondisinya serba apa adanya,” ungkapnya.

Meski begitu, dengan kondisi ruang kelas yang tidak memadai seperti ini, diakui Mariyah, tentu sangat mengganggu. Dia pun berharap agar dinas yang menangani pembangunan gedung sekolah secepatnya melakukan tindakan demi lancarnya proses belajar siswa.

“Saya sih ingin secepatnya selesai. Karena dengan kondisi ruangan seperti ini, sangat mengganggu sekali. Tadi kan lihat sendiri, ruangannya sempit-sempit karena disekat-sekat,” tuturnya.

Senada dikatakan Kepala SDN Pondok Pucung 03, Syamsunah ZA. Sebelum pelaksanaan USBN, menurut dia, pihaknya terpaksa melakukan proses belajar mengajar ke salah satu sekolah di wilayah Kelurahan Pondok Jaya. Sebab, jika murid dipaksakan tetap belajar di sekolah yang tengah dalam proses pembangunan itu, dikhawatirkan akan membahayakan keselamatan.

“Tapi pas USBN ini, anak-anak tetap melaksanakan ujian di ruangan yang ada di sini. Karena kalau di Pondok Jaya sana, akan menyita waktu siswa. Lokasinya lumayan jauh,” ungkapnya.

Baca juga: Murid SD di Tangsel Jalani Ujian di Gudang

Dia pun berharap agar proses pembangunan gedung SD Negeri 03 secepatnya bisa diselesaikan sebelum tahun 2018 nanti. Apalagi, Syamsunah mengatakan bahwa untuk kelanjutan pembangunan gedung sekolah tersebut, saat ini sedang dalam proses lelang.

“Info terakhir yang saya dapat, sedang dalam proses lelang. Mudah-mudahan akhir 2018 ini bisa selesai pembangunannya,” pungkasnya. (jok)

Komentar Anda

comments