Berantas Narkoba, BNN Kota Tangerang Sisir Penghuni Kos-kosan

Palapanews.com – Mencegah dan berantas peredaran narkoba di Kota Tangerang, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tangerang menggelar razia gabungan yang terdiri Polres Metro Tangerang Kota, Kesbangpol, Satpol PP dan Polisi Militer.

Kali ini yang menjadi target sasaran razia adalah kos-kosan yang berlokasi di Kawasan Kampus Universitas Islam Syekh Yusuf (UNIS) Tangerang, Kamis (21/12).

Kepala BNN Kota Tangerang, Ahmad FH mengatakan, kegiatan razia ini sebagai bentuk untuk mencegah peredaran narkoba, khususnya bagi generasi muda (mahasiswa).

“Untuk itu, kami mengawasi penggunaan maupun peredaran narkoba bagi generasi muda,” kata Ahmad.

Ahmad menambahkan, razia ini dilakukan di empat titik yakni kos-kosan di Kawasan Kampus UNIS, Kos-kosan di sekitar perumahan Sekneg Kebon Nanas, Kawasan Pendidikan Cikokol dan Kos-kosan di depan Kantor Kecamatan Tangerang.

Dikatakan Ahmad, dengan acara razia rutin seperti ini semoga Kota Tangerang bersih dari narkoba. (ydh)

Komentar Anda

comments