Bincang Sehat Bersama Spesialis, Kupas Atasi Nyeri Asam Urat

Palapanews.com – Asam Urat, siapa yang tak kenal penyakit ini. Salah satu jenis Rematik ini, sudah tak asing lagi di kalangan masyarakat. Namun, masih sedikit orang yang memahami bagaimana cara mengusir dan menghindari dari ancaman penyakit yang cukup serius ini.

Salah satu kepedulian Siloam Hospitals untuk mengedukasi masyarakat awan terkait penyakit Asam Urat adalah dengan menggelar acara Talkshow untuk awam: bincang sehat bersama spesialis. Bertajuk: “Penanganan Nyeri Karena Asam Urat” Talkshow berlangsung di Ballroom Lt.11, Siloam Hospitals Lippo Village, Sabtu (18/11/2017).

Menghadirkan pembicara dr. Sandra Sinthya Langow, SpPD-KR dan dr. David Rustandi, SpPK, Talkshow yang diikuti ratusan peserta itu disambut antusias. Sessi dialog interaktif berlangsung menarik karena berhasil mengemuka soal-soal serta hal hal mitos yang berkembang di kalangan masyarakat terkait penyakit Asam Urat ini.

Para pembicara yang ahli pada bidangnya itu menyampaikan materi dengan lugas dan mampu membuka pandangan dan menambah wawasan para peserta yang memang dari kalangan awam.

“Penyakit asam urat merupakan penyakit rematik tertua, sudah dikenal sejak tahun 2640 Sebelum Masehi. Namun demikian, ternyata penelitian ilmiah menunjukan di Amerika dengan jumlah penderita gout 8,3 juta orang hanya sekitar 10 % yang mendapatkan pengobatan yang benar,” ungkap dr. Sandra Sinthya Langow, SpPD-KR, Internis Rheumatologist Siloam Hospital Lippo Village.

Lalu, apa sebenarnya penyakit Asam Urat itu. Dokter Sandra menjelaskan, Asam Urat adalah penyakit yang diakibatkan oleh kadar Asam Urat yang berlebihan dalam tubuh manusia. Pada kematian sel, akan dihasilkan substansi yang disebut purin, pemecahan purin akan dieliminasi dalam bentuk Asam Urat. Asam urat akan larut dalam darah dan dikeluarkan lewat ginjal.

“Secara normal manusia memiliki asam urat dalam tubuhnya. Kadar yang berlebihan bisa memicu timbulnya gangguan,” tambah dokter Sandra.

Timbul pertanyaan apakah gejala Asam Urat. Asam urat yang berlebihan akan menimbulkan penumpukan kristal asam urat di jaringan dan sekitar sendi sehingga menimbulkan peradangan. Gejala nyeri sendi asam urat sangat khas biasanya hanya mengenai satu sendi.

“Timbul tiba-tiba, sangat sakit sehingga membuat orang tidak bisa berjalan dan biasanya akan membaik dengan sempurna. Ini adalah gambaran serangan Asam Urat Akut,” jelas dokter Sandra menambahkan.

Pada kondisi nyeri akut, lanjut Dokter Sandra, yang dapat dilakukan antaralain; istirahatkan dahulu sendi yang terkena selama paling tidak 24 jam, kemudian angkat sendi sakit, gunakan cold pack atau kompres dengan es batu. Untuk diingat jangan minum obat aspirin dan obat penurun asam urat saat nyeri akut dan degera berkonsultasi dengan dokter. (rls/bd)

Komentar Anda

comments