Arief jadi Pembina Apel, Ada Pegawai Sibuk dengan Gadget

Palapanews.com Untuk meningkatkan displin pegawai di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang, maka kerap (rutin) dilaksanakan apel bersama, khususnya setiap Senin dan Jumat sesuai dengan Perwal Nomor 06 Tahun 2017 dan Perwal 29 Tahun 2017.

Dalam aturan tersebut, Walikota menginstruksikan kepada seluruh pegawai untuk berlaku disiplin dengan melaksanakan dan mentaati setiap aturan yang ada termasuk Apel Pagi.

Ketika Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah memberikan arahan kepada para pegawainya untuk jangan terlalu sibuk dengan gadget, ada saja aksi kurang terpuji dari beberapa pegawai yakni asik dengan gadgetnya saat Walikota memberikan arahan.

“Jangan terlalu sibuk dengan gadget, dari bangun tidur sampai mau tidur masih maen gadget. Sampe-sampe mimpi update status,” tegasnya, Senin (13/11).

Aksi indisipliner tersebut luput dari pandangan Walikota maupun Inspektorat Kota Tangerang.

Padahal dalam Perwal tersebut bagi pegawai yang melanggar akan dikenakan sangsi berupa potongan dengan rincian bervariasi antara lain untuk pegawai yang telat apel dipotong  1% dari Tunjangan Prestasi Kerja (TPK), dan bagi yang tidak masuk tanpa keterangan akan dipotong 3% dari TPK.

Sekretaris Daerah Kota Tangerang, Dadi Budaeri meminta kepada Kepala OPD untuk memonitor kehadiran pegawai di unit kerjanya masing-masing.

“Kepala OPD untuk melakukan pengecekan langsung terhadap kedisiplinan pegawai di lingkup kerjanya masing-masing,” kata Dadi Budaeri. (ydh)

Komentar Anda

comments