Nikmati Masa Liburan di Wahana Scientia Carnival SQP Serpong

“Human Body Anventures” salah satu wahana yang hadir di Scientia Carnival. (ist)

Palapanews.com – Melengkapi liburan akhir tahun, Scientia Square Park (SQP) kembali menawarkan alternative hiburan yang tidak kalah menarik untuk pengunjung setianya. SQP menghadirkan keseruan permainan-permainan yang akrab di tahun 90-an selama sebulan penuh, mulai 16 Desember 2016 hingga 8 Januari 2017 di wahana “Scientia Carnival”.

“Berbagai wahana hiburan yang tersedia bisa dinikmati pengunjung mulai Senin – Jumat pada pukul 15.00 – 22.00 WIB dan Sabtu – Minggu atau Hari Libur pada pukul 10.00 – 23.00 WIB, khusus pada tanggal 31 Desember 2016 akan buka hingga pukul 24.00 WIB,” jelas Cut Meutia, General Manager Corporate Communication Summarecon.

Ini rangkaian agenda event menarik yang wajib dikunjungi selama pagelaran event “Scientia Carnival” : Kids Coloring Competition pada 10 Desember, Christmas Music School Performance 11 Desember, Christmas Parade 17 Desember, Sound Of Christmas 23 Desember, Meet and Greet with Santa pada 25 Desember hingga penampilan khusus dari pesulap klasik Indonesia berbakat, Michael Wong pada 24 & 25 Desember.

“Semua agenda tersebut dapat disaksikan pengunjung setia SQP tanpa dipungut biaya,” kata Cut lagi.

Segudang aktivitas menyambut pergantian tahun juga menjadi salah satu agenda dalam event “Scientia Carnival” yang digelar pada tanggal 31 Desember 2016 mendatang, mulai dari keseruan penampilan DJ, Magic Show, Dance, Percussion hingga Fireworks,” papar Cut Meutia. Selain itu penampilan Maliq & D’Essentials dijadwalkan akan menghibur pengunjung pada hari pertama di tahun 2017 dengan lantunan lagu-lagu terkenal mereka, berlokasi di area SQP mulai pukul 19.00 WIB.

“Scientia Carnival” ini, juga menyediakan sampai total 12 wahana atau permainan yang biasa ditemukan di beberapa pasar malam. Cukup membayar Rp 15.000 hingga Rp 35.000,- wahana ini dapat dinikmati pengunjung bersama keluarga tercinta mulai dari kicir-kicir, kereta listrik, hand boat, ombak banyu, kuda putar, heli listrik, istana balon, bola air, ontang antik hingga kora-kora.

“Sistem pembayarannya di sini pun unik, yaitu dengan menukarkan ‘uang-uangan’ di kasir yang telah tersedia, dengan pecahan mulai dari Rp 5.000, Rp 10.000 dan Rp 20.000,” terang Cut.

Di acara ini juga memanjakan pengunjung yang gemar wisata kuliner dengan menyediakan berbagai jajanan lezat dan unik seperti Pecel Madiun Babe, Racha Thai Tea, Nomz Addict, Nasi Goreng Mafia, Es Poddeng Mafia, Honey Potato Ball & Pentol Bakar, Risol Setan & Cilok Cimol dan masih banyak lainnya.

Tidak perlu khawatir karena harga yang ditawarkan terjangkau, acara ini sangat tepat bagi semua kalangan pengunjung, mengingat ada berbagai daya tarik yang disediakan seperti makanan, musik, dan permainan. Selain itu “Scientia Carnival” juga menjadi destinasi baik bagi pengunjung yang ingin istirahat sejenak dari rutinitas sehari-hari dan menikmati alam terbuka dengan berbagai pertunjukan dan fasilitas yang tersedia.

Daya tarik lain dari bulan Desember kali ini, SQP akan mengajak si kecil untuk memahami tentang pelajaran sains terutama anatomi tubuh dengan cara explore dan experience melalui wahana Human Body Anventures yang hadir mulai tanggal 18 Desember 2016 di lantai dasar Summarecon Digital Center (SDC) di area SQP.

Sesuai dengan namanya, pengunjung bisa bereksplorasi dan merasakan sendiri bagaimana berada di dalam tubuh manusia, memasuki wahana ini atmosfirnya sudah membuat penasaran karena bentuk pintu masuk yang unik berupa mulut manusia. Selain mempelajari anatomi tubuh manusia, pengunjung juga bisa melakukan banyak hal seperti menyentuh dinding-dinding yang bisa menghasilkan suara di lorong pita suara dan mengambil moment foto bersama teman atau keluarga di dalam wahana tersebut.

“Cukup membayar tiket seharga Rp 25.000,- untuk hari Senin – Jumat dan Rp 30.000,- di hari Sabtu dan Minggu dengan jam operasional mulai pukul 11.00
– 21.00 WIB,” pungkas Cut Mutia. (rls/bd)

Komentar Anda

comments