Petugas Bandara Soetta Dipukul Oknum TNI

Ilustrasi. (bbs)
Ilustrasi. (bbs)

Palapanews.com- Petugas Avsec Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, yakni Agus Salim mendapat perlakukan yang tidak menyenangkan dari oknum TNI. Ia dipukul oleh oknum TNI dari salah satu satuan di SCP-2 Cabin Domestik Terminal 3 Bandara Soetta.

Senior General Manager Bandara Soekarno-Hatta, Suryawan Wakan membenarkan adanya pemukulan terhadap petugas avsec tersebut. Peristiwa ini diketahui terjadi pada Jumat (7/10/2016).

“Kami akan mendalami dan menyelidiki terkait insiden ini,” ujar Wakan, Minggu (9/10/2016).

Peristiwa itu berawal saat adanya pemeriksaan oleh petugas Avsec yaitu Eni Roheni terhadap seorang pejabat TNI bintang dua. Eni meminta agar orang tersebut melepaskan ikan pinggang dan jam tangan.

Namun yang bersangkutan menolak. Kemudian petugas Avsec lainnya yakni Agus Salim membantu Eni dalam melaksanakan tugasnya.

Tiba – tiba seseorang yang diketahui sebagai protokol itu mendekat dan melakukan tindak kekerasan terhadap korban. Ia memukul Agus dan menantangnya untuk berkelahi.

“Kami akan meminta keterangan para saksi di lokasi untuk menanyakan kejadian apa yang sebenarnya terjadi,” ucap Wakan.

Setelah dilerai oleh personel POMAU BKO Pam Bandara, protokol tersebut pergi. Akibat kejadian tersebut korban Agus Salim mengalami pemukulan pada bagian perut sebanyak dua kali dan wajah satu kali. (uad)

Komentar Anda

comments