Biar Jujur, Timbangan Pedagang di Pasar Modern BSD Ditera

Petugas UPT Metrologi Tangsel mengecel timbangan pedagang di Pasar Modern BSD. (zah)
Petugas UPT Metrologi Tangsel mengecel timbangan pedagang di Pasar Modern BSD. (zah)

Serpong, PalapaNews.com – Timbangan milik pedagang di Pasar Modern BSD, Serpong Kota Tangerang Selatan (Tangsel) diuji tera petugas Unit Pelaksana Teknis (UPT) Metrologi setempat, Kamis (4/8/2016).

Beragam jenis timbangan, seperti timbangan digital, timbangan pegas, timbangan meja dan lainnya dicek keakuratannya. Uji tera dilakukan untuk mengecek apakah timbangan yang digunakan sesuai standar atau tidak.

“Kita mulai di Pasar Modern BSD. Lalu timbangan-timbangan yang ada di pasar tradisional maupun modern yang ada di Tangsel akan dilakukan uji tera,” kata Kepala UPT Metrologi Kota Tangsel, Kusnan.

Untuk timbangan yang tidak memenuhi standar, Kusnan mengaku langsung memperbaiki timbangan tersebut. Pasalnya, tim UPT Metrologi membawa serta petugas bengkel timbangan untuk spesialis perbaikan.

Sedangkan untuk timbangan yang memenuhi standar, Kusnan mengaku petugasnya langsung menempelkan cap stempel dan pengkodean terhadap timbangan yang sudah diuji tera.

“Kita peruntukkan untuk seluruh timbangan. Biaya tera untuk satu timbangan 1.500 rupiah,” kata dia.

Kusnan mengaku, pada intinya kegiatan ini untuk memberikan kenyamanan dan keamanan berbelanja kepada konsumen dan mewujudkan sikap jujur bagi pedagang. (zah)

Komentar Anda

comments