APBD-P Kabupaten Tangerang 2016 Diajukan Rp3,992 Triliun

Ilustrasi. (dok)
Ilustrasi. (dok)

Tangerang, PalapaNews.com – Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) Kabupaten Tangerang 2016 diajukan dari eksekutif ke legislatif. Besarannya, yakni Rp3,992 triliun.

Besaran APBD-P itu, diketahui lebih besar dibandingkan pada APBD-P tahun 2015 silam Rp3,932 triliun. Kenaikannya Rp60 miliar.

“Setelah pembahasan APBD-P dengan tim badan anggaran, tahapan selanjutnya akan diparipurnakan dengan badan musyawarah,” kata anggota DPRD Kabupaten Tangerang, Nazil Fikri.

Meski berdekatan dengan hari raya Idulfitri, politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini mengaku tetap optimis bisa rampung.

“Tak menjadi penghalang, sehingga rapat menjadi tertunda atau molor. Pembahasan jalan terus,” kata dia. (eni)

Komentar Anda

comments