SPEKTRA Layani Pembiayaan Haji & Umroh

Billy Jonathan Dept Head CRM FIFGROUB (ke dua kiri) didampingi Muliana Widjaja Dept Head SPEKTRA (tengah) serta Doddi Walyadi Marketing Manager Cab, Tangerang memberikan penjelasan mengenai acara SPEKTRA di Mall Metropolis, Tangerang. (man)
Billy Jonathan Dept Head CRM FIFGROUP (ke dua kiri) didampingi Muliana Widjaja Dept Head SPEKTRA (tengah) serta Doddi Walyadi Marketing Manager Cab, Tangerang memberikan penjelasan mengenai acara SPEKTRA di Mall Metropolis, Tangerang. (man)

Tangerang, Palapanews.com – Perusahaan pembiayaan elektronik dan perabot rumah tangga, SPEKTRA mengenalkan program pembiayaan baru kepada masyarakat, yakni pembiayaan Haji dan Umroh serta Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UKM).

Kegiatan sosialisasi yang berakhir di Metropolis Mall, Kota Tangerang pada Minggu (29/5/2016) itu merupakan bagian dari Roadshow SPEKTRA Meriah di lima kota besar di Indonesia.

“Dalam Roadshow ini kami mengenalkan program SPEKTRA untuk pembiayaan baru seperti Umrah dan Haji serta untuk UKM. Kami juga bekerjasama dengan lima ribu toko tradisional se-Indonesia,” kata Muliana Widjaja, Manager SPEKTRA.

Kata dia, pembiayaan Umroh merupakan produk baru dari perusahaan di bawah FIF Group ini, yang mulai bergulir sejak akhir 2015. Sosialisasi gencar dilakukan kepada komunitas syariah untuk menalangi biaya yang diambil dari pihak agen travel.

“Untuk pembiayaan UKM, dialokasikan bagi kebutuhan alat kerja berupa mesin, traktor. Selain barang konsumtif, tentunya,” kata Muliana menambahkan.

Konsep pembiayaannya, konsumen yang menentukan agen travel. Hal tersebut didukung dengan bekerjasama dengan 10 agen travel di Jakarta dan Tangerang.

SPEKTRA Marketing Manager Area Jakarta Tangerang, Doddi Walyadi menambahkan pembiayaan di bidang usaha mencapai Rp20 miliar pada awal Maret silam.

“Banyak juga sudah menjadi member FIF ternyata pelaku UKM. Salah satu promo yang ditawarkan bagi para pemegang kartu belanja SPEKTRA dapat prioritas approval pengajuan kredit,” ungkapnya.

Untuk ketentuan limit kredit senilai Rp100 juta. Sedangkan untuk pembiayaan di bawah Rp25 juta tanpa uang jaminan. Caranya, dapat menyertakan surat keterangan usaha dari kelurahan.

Program tersebut bertujuan mendorong pertumbuhan ekonomi. Khususnya untuk perekonomian Tangerang yang semakin pesat pertumbuhanya.

Selain itu, jumlah costumer SPEKTRA di Indonesia saat ini mencapai 12,8 juta orang. Sedangkan yang masih aktif kredit sebanyak 4,7 juta orang.

Di lokasi yang sama, Sub Departement Head CRM Billy Jonathan, pelanggan juga bisa mengakses informasi FIF Grup Mobile Costumer. Bisa diakses melalui smartphone. “Dengan mengumpulkan sebanayk 20 ribu point bisa mendapatkan hadiah,”terangnya.

Billy, mengatakan era digital memudahkan akses masyarakat mendapatkan informasi.  “Perkembangan komunikasi sangat cepat. Sebanyak 7,6 persen orang Indonesia punya smartphone. Calon konsumen FIF grup juga bisa mengakses untuk mendapatkan info, dan promo,” ungkapnya.

Setelah mencapai 20 ribu poin bisa mendapatkan kesempatan hadiah mobil. (man)

Komentar Anda

comments