Jelang Pilgub Banten, Ini Tokoh yang Sowan ke PAN

Logo Partai Amanat Nasional. (bbs)
Logo Partai Amanat Nasional. (bbs)

Serang, PalapaNews.com – Partai Amanat Nasional (PAN) banyak didatangi tokoh yang bakal maju pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2017. Hingga kini, ada sejumlah tokoh yang mendatangi partai berlambang matahari putih itu.

“Kita baru silaturrahmi dengan para tokoh yang maju di Pilgub Banten, seperti Pak Taufik Nuriman, Mulyadi Jaya Baya, Andika Hazrumy, Tb Haerul Jaman dan Eden Gunawan, termasuk Pak Wahidin Halim yang minta waktu untuk bertemu PAN,” kata Ketua DPW PAN Provinsi Banten, Masrori.

Masrori mengaku, PAN Banten sendiri baru akan mulai melakukan penjaringan bakal calon gubernur dan wakil gubernur pada Mei mendatang.

“Awal bulan Mei kita memulai penjaringan bakal calon gubernur dan wakil gubernur,” ungkap Masrori kepada wartawan, Jumat (15/4/2016).

Dalam proses penjaringan, kata dia, akan dibentuk tim khusus yang berjumlah sembilan orang untuk melakukan fit and proper test terhadap para bakal calon yang akan mendaftarkan diri di PAN.

“Yang jelas kita tidak seperti yang lain. Kita tidak ada mahar karena pada dasarnya siapa pun boleh daftar ke PAN,” tandasnya. (rb/bd)

Komentar Anda

comments