Polres Minta Eks Gafatar Asal Tangsel Konsultasi ke MUI

Walikota Tangsel Airin Berbincang dengan Eks Gafatar. (one)
Walikota Tangsel Airin Berbincang dengan Eks Gafatar. (one)

PalapaNews- Polres Tangerang Selatan (Tangsel) siap menjamin untuk memberikan rasa aman kepada mantan anggota Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar). Mereka juga disarankan untuk konsultasi dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) setempat.

‎Kepala Polres Tangsel, Ajun Komisaris Besar (AKBP) Ayi Supardan mengaku, anggota intelijen memastikan tidak ada penolakan dari masyarakat sekitar terhadap warga eks Gafatar.  Apalagi keluarga ke-78 jiwa itu telah ditunggu oleh keluarga serta kerabatnya.

“Kalau ada warga yang terintimidasi silahkan langsung laporkan kepada petugas terdekat,” katanya di Rumah Singgah, Kecamatan Setu, Selasa (26/1/2016).

Ayi menjelaskan, kehadiran aparat keamanan yang mengawal kepulangan warga eks Gafatar ke daerah masing-masing tidak berlebihan. Justru kehadiran petugas untuk menghindari adanya oknum yang ingin bertindak anarkis.

Menurutnya, semua warga eks Gafatar juga sama dengan masyarakat lainnya yang berhak dapat jaminan keamanan. Sehingga aparat negara wajib melindungi keselamatan mereka.

“Pengawalan ini sudah menjadi tugas kami. Jadi bukannya sebagai suatu tindakan berlebihan,” terang Ayi.

Ia mengimbau kepada warga eks Gafatar dapat kembali berbaur seperti sediakala dengan ‎masyarakat sekitar yang lain. Kalaupun perlu berkonsultasi dengan pemuka agama dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) setempat.

“‎Jangan sungkan ataupun merasa dikucilkan. Bapak dan ibu semua sama di mata hukum dan berhak mendapatkan perlindungan hukum,” tambah Ayi. (ymw)

Komentar Anda

comments