Disnaker Kota Tangerang Bakal Gelar Bursa Loker

Ilustrasi. (bbs)
Ilustrasi. (bbs)

Palapanews- Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Tangerang berencana menggelar bursa lowongan kerja, baik di dalam negeri maupun luar negeri. Ini dilakukan mengantisipasi pemutusan hubungan kerja (PHK) yang terus terjadi.

“Untuk lowongan kerja di dalam negeri ada sekitar 6.000 sedangkan untuk lowongan kerja ke Korea dan Jepang ada sebanyak 1.600 lowongan,” kata Kepala Disnaker Kota Tangerang, Abduh Surahman di Tangerang, Minggu (18/10/2015).

Fenomena PHK massal yang terjadi beberap waktu terkahir, diakuinya tidak bisa dihindari. Namun, hal itu harus diantisipasi dengan sejumlah langkah kreatif pemerintah daerah.

“Berdasarkan data terkahir yang kami dapat, sejumlah perusahaan di Kota Tangerang, secara bertahap mulai merumahkan karyawannya, akibat kondisi perkekonomian yang terjadi belakangan ini,” ujarnya.

Berdasarkan data Disnaker Kota Tangerang, hingga pertengahan Oktober 2015 ini dipastikan sekitar 18.000 buruh terpaksa kehilangan pekerjaan, lantaran dirumahkan oleh pihak perusahaan. (don)

Komentar Anda

comments