Ini Rangkaian Acara Perayaan HUT ke-6 Tangsel

Palapa News- Kota Tangerang Selatan (Tangsel) November ini bakal berulang tahun ke-6. Pemerintah daerah setempat, menyiapkan beragam kegiatan untuk memeriahkannya.

Bukan hanya kegiatan lokal, dalam rangkaian kegiatan HUT dengan tema CMore Tangsel 2014 ini digelar beragam kegiatan, termasuk dua kegiatan berskala Nasional.

Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany mengatakan pelaksanaan HUT ke-6 Kota Tangsel akan berbeda dibandingkan dengan gelaran HUT sebelumnya. Kata dia, masyarakat juga dilibatkan langsung dalam rangkaian kegiatan HUT kota termuda di Provinsi Banten ini.

“Kenapa masyarakat dilibatkan? Kami ingin masyarakat peduli dan tahu bahwa Kota Tangsel ini sudah enam tahun. Dengan begitu, nantinya akan tercipta rasa memiliki dan masyarakat terlibat langsung dalam pembangunan,” katanya dalam keterangan pers di Balaikota Tangsel, Senin (3/11/2014).

Airin mengaku, setiap kecamatan bakal digelar beragam kegiatan, baik event lokal maupun berskala Kota. Nantinya, masyarakat tinggal memilih karena pelaksanaan event di tujuh kecamatan ini digelar secara periodik mulai 15 sampai 26 November.

Puncaknya pada 26 November. Di tiap kecamatan, masyarakat juga bisa menikmati beragam kegiatan, seperti di Ciputat Timur ada Festival Sigi, Ciputat ada lomba sepeda, di Setu ada Tangsel Country Run yang berskala nasional, di Serpong Utara ada Tangsel Race 2014.

Tak hanya itu, pada puncak perayaan juga bakal digelar Festival Batu Akik Nasional di Pamulang. Diketahui, festival itu merupakan usulan langsung dari masyarakat dan komedian Narji sebagai leadernya.

“Usulan masyarakat juga kami fasilitasi agar masyarakat langsung terlibat,” kata Airin.

Wakil Walikota Tangsel Benyamin Davnie menambahkan, tema besar pelaksanaan HUT ke-6 Kota Tangsel yakni, Tangsel CMore 2014. Maksud dari kata itu, menurutnya Pemkot berusaha mengajak masyarakat dan daerah lain untuk lebih jauh mengenal Tangsel.

“CMore itu juga kependekan dari Cerdas, Modern dan Religius yang merupakan moto Kota Tangsel,” kata dia.(one)

Komentar Anda

comments