November, Pemkab Tangerang Serahkan 4 Pasar ke Tangsel

Airin saat sidak di Pasar Cimanggis.(hms)
Airin saat sidak di Pasar Cimanggis.(hms)

Palapa News- Setelah terkatung hampir enam tahun, akhirnya Pemkab Tangerang bakal menyerahkan aset pasar tradisional ke Pemkot Tangsel. Diketahui, ada empat pasar tradisional yang bakal diserahkan.

Pasar yang diserahkan, antara lain Pasar Ciputat, Cimanggis, Jombang di Kecamatan Ciputat, Pasar Serpong di Kecamatan Serpong. Penyerahan, bakal dilakukan akhir November nanti, bertepatan dengan HUT ke-6 Kota Tangsel.

“Empat pasar diserahkan ke Tangsel. Setelah diserahkan, nanti akan langsung dilakukan penataan,” kata Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany, Sabtu (25/10/2014) lalu.

Diketahui, Pemkot Tangsel selama enam tahun ini mengalami kesulitan penataan kawasan pasar tradisional. Pasalnya, penataan yang dilakukan terbentur aset pasar yang masih dikelola daerah induk, Kabupaten Tangerang.

“Kalau sudah diserahkan, akan lebih enak menatanya,” kata istri Tb Chaeri Wardana ini.

Seperti diketahui, kondisi pasar di Kota Tangsel memang semrawut. Bahkan, Presiden RI Joko Widodo saat menjabat Gubernur DKI Jakarta sempat mengkritik kondisi Pasar Ciputat yang kumuh.

“Kalau datang ke pasar tradisional saat hujan kakinya becek, gimana mau belanja. Akhirnya konsumen memilih belanja di pasar modern. Pasar Ciputat perlu perombakan total,” kata Jokowi saat kunjungan ke Pasar Ciputat pada 30 Juni 2014 lalu.(one)

Komentar Anda

comments